SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Agoes Rudianto/JIBI/SOLOPOS)

Ilustrasi (Agoes Rudianto/JIBI/SOLOPOS)

SOLO—Tiga taekwondoin Solo berhasil lolos seleksi masuk ke kamp pelatnas di Jakarta. Mereka adalah Roya Suka A, Talitha Edrea S dan Erlangga.

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

Ketiga taekwondoin Solo tersebut akan mulai berangkat ke kamp pelatnas di Cibubur, Jakarta, Senin (16/7/2012). Sebelumnya, mereka telah lolos dari proses seleksi ketat yang dilakukan Pengurus Pusat (PP) Taekwondoin Indonesia (TI) di Jakarta, awal pekan lalu.

“Sewaktu penyeleksian, kami diuji langsung master taekwondo dari Korea dan juga penguji dari PP TI,” beber Talita saat dijumpai Solopos.com di sela-sela acara ujian kenaikan tingkat (UKT) Taekwondo Solo di Auditorium Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Solo, Minggu (15/7/2012).

Ini menjadi kali kedua bagi Talita maupun Roya masuk ke pelatnas. Tahun lalu, kedua taekwondoin Solo yang terjun di kelas poomsae ini sudah tergabung ke pelatnas dan mengikuti kejuaraan tingkat Asia di Vietnam. Talita dan Roya akan tergabung di pelatnas senior. Sedangkan bagi Erlangga yang baru kali pertama masuk pelatnas akan bergabung dengan level junior.

Atlet yang masih duduk di kelas SMAN 3 Solo ini menjadi satu-satunya taekwondoin Solo di tingkat junior yang lolos dari seleksi nasional di kelas kiurugy. “Mereka bertiga bisa menjadi harapan baru bagi Solo untuk mengukir prestasi di level nasional bahkan internasional,” urai Ketua Umum Pengkot TI Solo, Pungky Kusuma Wardhana.

Sementara itu, UKT di Unisri diikuti sekitar 550 atlet dari 13 dojang di Solo. Menurut Kasi Kepelatihan, Hakiman, ratusan peserta tengah berusaha untuk menaikkan level mereka, mulai dari sabuk putih polos hingga sabuk biru strip merah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya