Sport
Sabtu, 18 Agustus 2018 - 10:00 WIB

6 Tim Ini Lolos ke 16 Besar Sepak Bola Putra Asian Games 2018

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><b>Solopos.com</b>, <strong>JAKARTA &ndash; </strong>Cabang sepak bola putra Asian Games 2018 telah dimulai kendati <a href="http://sport.solopos.com/read/20180818/481/934768/7-fakta-menarik-pembukaan-asian-games-2018">pembukaan secara resmi</a> baru digelar Sabtu (18/8/2018), di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Enam tim dipastikan lolos ke babak 16 besar.</p><p>Di Grup A, Palestina dipastikan lolos ke 16 besar dengan status <em>runner up</em> setelah memetik poin 8 dari empat pertandingan yakni mengalahkan Laos dan Indonesia serta imbang melawan China Taipei dan Hong Kong.</p><p>Palestina telah menuntaskan empat pertandingan di satu-satunya grup yang dihuni lima tim, sedangkan lima grup lainnya masing-masing diisi empat tim.</p><p><a href="http://sport.solopos.com/read/20180817/481/934725/asian-games-2018-tim-beregu-bulu-tangkis-indonesia-dapat-lawan-berat">Indonesia</a> dan Hong Kong adalah dua tim yang secara matematis bisa meraih nilai lebih banyak daripada Palestina.</p><p>Namun, apa pun hasil pertandingan Indonesia versus Hong Kong pada Senin (20/8/2018), Palestina dipastikan hanya lolos sebagai <em>runner up</em>, karena nilai Hong Kong saat ini 7 dan Indonesia 6, dengan selisih gol Hong Kong&mdash;yang berpotensi mempunyai nilai 8, sama dengan Palestina&mdash;lebih baik yakni 6 berbanding 2 milik Palestina dan <em>head to head</em> kedua tim&nbsp; 1 &ndash; 1.</p><p>Di Grup B sepak bola putra <a href="http://sport.solopos.com/read/20180817/481/934725/asian-games-2018-tim-beregu-bulu-tangkis-indonesia-dapat-lawan-berat">Asian Games,</a>&nbsp;Uzbekistan dipastikan lolos ke 16 besar sebagai juara grup bahkan kalau pun dikalahkan Thailand di laga terakhir. Uzbekistan telah memetik dua kemenangan atas Bangladesh dan Qatar.</p><p>Dengan nilai 6, posisi Uzbekistan tak mungkin dikejar lain oleh tim-tim lain, karena di posisi kedua Thailand hanya mengoleksi nilai 2, sedangkan Bangladesh dan Qatar masing-masing 1.</p><p>Sementara itu, China lolos ke 16 besar dari Grup C setelah menangguk dua kemenangan yaitu 6 -0 atas Timor Leste dan 3 &ndash; 0 versus Suriah. Meski kalah pada pertandingan terakhir Uni Emirat Arab di laga terakhir, China setidaknya lolos sebagai runner up karena unggul head to head atas Suriah.</p><p>Vietnam dan Jepang telah pasti menjadi dua wakil dari Grup D ke fase <em>knock out</em>. Keduanya mencatat kemenangan di dua laga awal atas Nepal dan Pakistan.</p><p>Di Grup E, Malaysia membuat kejutan menaklukkan tim kuat Korea Selatan 2 &ndash; 1 dan memastikan lolos ke 16 besar. Di laga pembuka Malaysia menang 3 &ndash; 1 atas Kirgistan. Meski di laga terakhir nanti Malaysia dikalahkan Bahrain, tim negeri jiran tetap lolos ke 16 besar setidaknya sebagai <em>runner up</em> grup.</p><p>Sebanyak 25 tim ikut serta yang dibagi menjadi enam grup. Grup A terdiri atas lima tim, sedangkan Grup B, C, D, E, dan F masing-masing dihuni empat tim.</p><p>Dua tim teratas di klasemen akhir fase grup ditambah empat peringkat ketiga terbaik akan melaju ke babak 16 besar atau <em>fase knock out</em> dengan sistem gugur.</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif