Sport
Minggu, 15 September 2013 - 06:13 WIB

AC MILAN 2-2 TORINO : Gol Penalti Balotelli di Injury Time Selamatkan Rossoneri

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mario Balotelli mengangkat tangan usai mencetak gol ke gawang Torino. (JIBI/Reuters/Giorgio Pirottino)

Solopos.com, TURIN — Gol penalti Mario Balotelli dari titik putih di masa injury time menyelamatkan tim AC Milan dari kekalahan atas Torino. Milan bermain imbang 2-2 saat melawat ke kandang Torino di lanjutan Liga Seri A Italia.

Dalam laga yang berlangsung di Stadio Olimpico, Turin, Minggu (15/9/2013) dinihari WIB, Torino dan Rossoneri bermain sama kuat di babak pertama.

Advertisement

Lima menit laga bergulir, seperti dilansir Detiksport Kaka yang mendapatkan umpan dari Suley Muntari, melepaskan sepakan ke ara gwang yang masih bisa di blok barisan bek Il Toro.

Torino membalas lewat Giuseppe Vivies dari luar kotak penalti tiga menit berselang. Kans itu hadir dari umpan Omar El Kaddouri.

Advertisement

Torino membalas lewat Giuseppe Vivies dari luar kotak penalti tiga menit berselang. Kans itu hadir dari umpan Omar El Kaddouri.

Milan melakukan percobaan dengan melakukan sepakan jarak jauh Riccardo Montolivo di menit 11. Belum beruntung, bola tendangan itu masih bisa diantisipasi oleh Daniele Padelli.

Lima menit berselang, Cristian Zaccardo melepaskan tendangan jarak jauh, tapi juga masih bisa diantisipasi oleh Pedelli. Hingga babak pertama usai tak ada gol tercipta, skor 0-0 pun menghiasi papan skor saat jeda.

Advertisement

I Diavolo Rosso yang terus ingin mencetak gol penyeimbang malah kembali kebobolan di menit 71. Cerci menjadi pencetaknya.

Ciro Immobile mengirimkan bola terobosan untuk Cerci yang dengan tenang mengirim bola masuk ke gawang Abiatti.

Ketinggalan dua gol, Milan langsung bereaksi. Kerjasama apik antara Alessandro Matri, hanya berbuah sepakan pojok usai tendangan Balotelli masih bisa diblok oleh Padelli.

Advertisement

Usaha Milan memperkecil ketertinggalan membuahkan hasil di menit 87. Muntari dengan tenang melakukan lob bola muntah hasil antisipasi Padelli yang salah. Gawang sudah kosong hingga bola masuk dengan mudah.

Di masa injury time, Milan mendapatkan tendangan penalti usai Andrea Poli dilangar di kotak penalti. Mario Balotelli yang menjadi algojo mampu menunaikan tugasnya dengan sempurna.

Kedudukan menjadi imbang 2-2, tak lama kemudian laga pun selesai. Dengan tambahan satu angka ini, Milan ada di posisi enam dengan raihan empat poin. Torino yang mengumpulkan poin sama ada di posisi tujuh karena kalah selisih gol. (JIBI/Solopos)

Advertisement

Susunan Pemain:

Torino: Padelli, Glick, Bovo, Moretti, Darmian, Brighi, Vives, El Kaddouri, D’Ambrosio (Pasqual 79), Cerci (Larrondo 76) (Farnerud 93), Immobile

Milan: Abbiati, Zaccardo, Zapata, Mexes, Emanuelson, Montolivo (Poli 42), De Jong, Muntari; Kaka (Birsa 70), Robinho (Matri 58), Balotelli

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif