Sport
Senin, 27 September 2021 - 08:09 WIB

AHHA PS Pati Keok, Atta Halilintar: Persis Solo Tim Terbaik Liga 2

Ichsan Kholif Rahman  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Chairman AHHA PS Pati Putra Siregar (kiri) dan Atta Halilintar. (Istimewa/Dok AHHA PS Pati)

Solopos.com, SOLO – AHHA PS Pati menelan kekalahan saat menghadapi Persis Solo dalam laga perdana kompetisi Liga 2 musim ini. Bos AHHA PS Pati, Atta Halilintar, menyebut Persis Solo sebagai tim terbaik Liga 2.

Laga Persis Solo vs AHHA PS Pati itu digelar di Stadion Manahan Solo, Minggu (26/9/2021) malam WIB. Seperti diketahui, laga itu merupakan partai pembuka Liga 2. Keduanya tergabung di Grup C. Dalam pertandingan itu, kedua tim menyajikan pertandingan yang menarik.

Advertisement

Baca Juga: Ditanya Bonus untuk Pemain Persis Solo, Ini Jawaban Kaesang Pangarep

Persis Solo mampu mendominasi di babak pertama hingga akhirnya unggul 2-0. Dua gol tercipta dari kaki Beto Goncalves dan Eky Taufik. Sementara AHHA PS Pati lebih gencar menyerang pada babak kedua. Namun, hingga akhir laga tak bisa memperkecil kedudukan.

Atta Halilintar, mengakui kehebatan permainan Persis Solo. Ia telah memprediksi permainan Persis Solo sangat baik. “Luar biasa keren banget Persis Solo, seperti yang aku prediksi ya. Ini tim terbaik di Liga 2,” kata suami Aurel Hermansyah.

Advertisement

Atta mengaku banyak mendapat pelajaran dari pertandingan pembuka. Terkait evaluasi, ia menyerahkan kepada tim pelatih. Ia memprediksi bakal ada pergantian taktik dan strategi ke depan. “Kami juga lagi mengatur komposisi, tapi memang ini laga resmi pertama kami. Ini pelajaran yang berharga banget,” imbuh dia.

Baca Juga: Liga 2 Sukses Digelar di Solo, Menpora: Manahan Stadion Piala Dunia

Ia mengaku laga perdana timnya tidak bisa secara tiba-tiba bermain bagus. Terkait bonus, Atta dan Putra Siregar ingin menjadikan bonus sebagai pelecut semangat tim. Menurutnya selama permainan tim bagus, para chairman bakal memberi bonus.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif