Sport
Sabtu, 1 Februari 2014 - 06:12 WIB

AKSI MOGOK PEMAIN : Musim Depan Santander Dilarang Tampil di Copa del Rey

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, MADRID — Aksi mogok bermain para penggawa Racing Santander akhirnya membuat klub itu bukan cuma dapat sanksi finansial tetapi juga larangan tampil di ajang Copa del Rey musim depan.

Seperti diberitakan sebelumnya, para pemain Santander melakukan aksi mogok bermain dalam laga leg kedua perempatfinal Copa del Rey lawan Real Sociedad di El Sardinero, Jumat (31/1/2014) dinihari WIB.

Advertisement

Aksi itu dilakukan sebagai protes dari para pemain Santander yang sudah tidak lagi mendapatkan gaji selama beberapa bulan.

Setelah wasit meniup peluit tanda dimulainya pertandingan, pemain Sociedad melakukan kick-off. Tapi, kubu Santander tak berusaha mengejar bola dan malah berkumpul di lingkaran tengah lapangan sambil bergandengan tangan. Para pemain Sociedad lantas memainkan bola di lapangannya sendiri selama sekitar semenit sampai akhirnya wasit menghentikan pertandingan.

Seperti dilansir Sports Mole yang dikutip detiksport, aksi para pemain Santander itu lantas membuat otoritas sepakbola Spanyol memutuskan untuk melarang klub tersebut untuk tampil di ajang Copa del Rey 2014-15.

Advertisement

Selain itu klub kasta ketiga kompetisi di Liga Spanyol tersebut juga diharuskan membayar denda sebesar 3.006 euro atau sekitar Rp49 juta. (JIBI/Solopos)

Para pemain Racing Santander saat mgok bermain. JIBI/Rtr/Dok

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif