Sport
Kamis, 7 Maret 2013 - 19:09 WIB

ALL ENGLAND 2013: Langkah Praven/Vita Terhenti, Markis/Pia Lanjutkan Kejutan

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Selebrasi Markis Kido/Pia Zebaedah usai menumbangkan pasangan Korea di babak kedua nomor ganda campuran All England 2013 di Birmingham, Kamis (7/3/2013) sore WIB. JIBI/badminton.org

Selebrasi Markis Kido/Pia Zebaedah usai menumbangkan pasangan Korea di babak kedua nomor ganda campuran All England 2013 di Birmingham, Kamis (7/3/2013) sore WIB. JIBI/badminton.org

BIRMINGHAM – Langkah pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Vita Marissa, pada turnamen All England 2013 berakhir sudah. Praveen/Vita harus terhenti di babak kedua setelah takluk dari unggulan kelima asal China, Nan Zhang/Yunlei Zhao, secara straight game, 21-11, 21-16 di Brimingham, Kamis (7/3/2013) sore WIB.

Advertisement

Dilansir Tournamentsoftware.com, pasangan Praveen/Marissa tampaknya tak mampu berbuat banyak saat menghadapi Nan/Yunlei. Hanya mampu bertahan selama 29 menit, Praveen/Vita sudah tak berkutik menghadapi gempuran Nan/Yunlei.

Praveen/Vita, yang tampil dari babak kualifikasi, semula tampil sukses di babak pertama. Pasangan yang baru diduetkan ini tampil cukup apik kala mengeliminasi pasangan Taiwan, Chen Hung Ling/Pai Hsiao Ma di babak pertama, secara rubber game, 21-15, 16-21, 21-11, Rabu (6/3/2013) kemarin.

Sementara itu, hal berbeda di alami pasangan Indonesia lainnya, Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth. Markis/Pia melaju ke babak ketiga setelah pada laga lebih awal menggulung pasangan asal Korea Selatan, Baek Choel Shin/Ye Na Jang, 21-11, 21-18.

Advertisement

Penampilan Markis/Pia ini sangat mengejutkan. Apalagi, lawan yang dihadapi pasangan kakak-beradik ini merupakan pasangan yang baru saja menjuarai German Open Gold Grand Prix 2013.

“Saya sudah pernah bertemu dengan Jang di ganda putri, saya tahu kalau permainan depannya tidak terlalu bagus, jadi kami yakin bisa menang” ujar Pia setelah pertandingannya dilansir badmintonindonesia.org.

“Kami sudah menekan lawan sejak awal permainan, jadi mereka tidak berkembang. Shin memiliki serangan yang bagus, jadi kami jarang mengangkat bola” kata Kido menambahkan.

Advertisement

Pada babak selanjutnya, Markis/Pia akan menghadapi pemenang antara pasangan Malaysia, Jian Guo Ong/Yin Loo Lim dan unggulan keenam asal Thailand, Sudket Prapakamol/ Saralee Thoungthongkam.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif