Sport
Kamis, 14 Juli 2011 - 08:35 WIB

Alonso lupakan titel juara

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Fernando Alonso (Getty Images)

Fernando Alonso (Getty Images)

Roma (Solopos.com)–Ferrari memang mulai menunjukkan perbaikan dari segi hasil. Namun begitu pembalap tim Kuda Jingkrak Fernando Alonso mengatakan bahwa dirinya sudah melupakan titel juara musim ini.

Advertisement

Kemenangan yang begitu dinanti-nantikan Ferrari akhirnya datang di Sirkuit Silverstone. Kembali menjejak podium tertinggi disambut antusias kubu The Prancing Horse. Kemenangan pertama di musim 2011 jelas mendatangkan euforia besar di kubu tim asal Italia tersebut.

Namun bagi Alonso, kemenangan itu tidak membuatnya lantas berpikir tentang peluang juara musim ini. Justru sebaliknya, pria asal Spanyol itu mengatakan bahwa dirinya sudah melupakan soal titel.

“Kemenangan kemarin tidak akan membuat kami mengubah pandangan terhadap race berikutnya. Tapi kami harus realistis, karena kami sudah ketinggalan 92 poin dari pemuncak klasemen dan itu adalah selisih yang sangat besar,” lugas dia di Autosport seperti diwartakan detikSport, Kamis (14/7/2011).

Advertisement

“Kami memang masih belum menyerah, namun kami harus tidak berpikir lagi tentang gelar juara. Seperti halnya yang sudah dikatakan presiden Ferrari Luca di Montezemolo kemarin di Maranello, kami harus tetap berpijak di bumi,” tandas juara dunia dua kali itu.

Meski sudah tak lagi mengincar juara namun Alonso menegaskan dirinya tetap serius menjalani balapan di sisa musim. Kemenangan di tiap seri tetaplah menjadi targetnya.

“Kami berusaha untuk meraih kemenangan sebanyak mungkin yang kami mampu. Memang hal itu juga akan sedikit berisiko dan mungkin akan ada harga mahal yang harus kami bayar terkait itu, namun tak ada alternatif lain,” pungkasnya.

Advertisement

(detik.com/tiw)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif