Sport
Selasa, 14 November 2023 - 19:07 WIB

Arkan Kaka Ukir Sejarah di Piala Dunia U-17, Persis Solo Bangga

Ichsan Kholif Rahman  /  Rudi Hartono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Timnas U-17 Indonesia Arkhan Kaka Putra Purwanto meluapkan kegembiraannya seusai mencetak gol ke gawang Timnas Panama pada pertandingan penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Senin (13/11/2023). (ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto).

Solopos.com, SOLO—Manajemen Persis Solo mengapresiasi permainan impresif Arkhan Kaka di timnas U-17 Indonesia pada Piala Dunia U-17.

Striker Laskar Sambernyawa kelahiran Blitar itu sudah mengemas dua gol dari dua laga yang dijalani di turnamen dua tahunan ini.

Advertisement

Terbaru, Arkhan Kaka mencetak satu gol saat tim Garuda Asia bermain imbang 1-1 melawan Panama pada laga kedua penyisihan Grup A di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Senin (13/11/2023) malam.

Gol penyama kedudukan ini juga menghindarkan Indonesia menelan kekalahan di hadapan ribuan suporter.

Advertisement

Gol penyama kedudukan ini juga menghindarkan Indonesia menelan kekalahan di hadapan ribuan suporter.

Arkhan mencetak gol penyeimbang melalui sundulan memanfaatkan umpan silang Welber Jardim pada awal babak kedua.

Raihan dua gol ini membuat nama Arkhan sejajar dengan sejumlah pemain dari negara lain. Arkhan memiliki jumlah gol yang sama dengan milik pemain Ekuador yang jadi pesaing di Grup A, Michael Bermudez.

Advertisement

Prestasi ini membuat manajemen Persis Solo turut bangga. Arkan Kaka yang berusia 16 tahun tersebut diharapkan mampu mempertahankan kualitasnya saat kembali membela Persis Solo.

Media Officer Persis Solo Bryan Barcelona kepada Solopos.com, Selasa (14/11/2023), mengatakan dua match dua gol menjadi catatan bagus untuk Arkhan Kaka.

Pemain jebolan Persis Solo Youth ini sukses menjadi bagian sejarah sepak bola Indonesia. Arkhan Kaka menjadi pemain Indonesia pertama yang mencetak gol di ajang Piala Dunia.

Advertisement

“Perjalanan masih panjang, Indonesia masih punya satu match lagi. Semoga Indonesia bisa menang di laga selanjutnya dan Arkhan Kaka kembali menunjukkan performa terbaiknya,” kata Bryan.

Dia menyebut pencapaian ini membuat Arkhan Kaka dapat kembali ke skuad Persis Solo dengan rasa pecaya diri yang matang.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif