SOLOPOS.COM - Arsenal harus mengalahkan FC Zurich untuk menyegel juara Grup A pada laga pamungkas Liga Europa 2022/2023 di Emirates Stadium, Jumat (4/11/2022) dini hari WIB.

Solopos.com, JAKARTAArsenal harus mengalahkan FC Zurich untuk menyegel juara Grup A pada laga pamungkas Liga Europa 2022/2023 di Emirates Stadium, Jumat (4/11/2022) dini hari WIB.

Tim asuhan Mikel Arteta gagal menyegel tiket otomatis ke 16 besar setelah kalah 0-2 dari PSV Eindhoven pekan lalu. Namun, mereka tetap berada di puncak klasemen Grup A dengan poin 12, unggul dua angka atas wakil Belanda tersebut.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Pertemuan dengan Zurich bakal menjadi kesempatan bagi The Gunners untuk menambah tiga angka terakhir dan memastikan diri lolos sebagai juara grup. Jika lolos sebagai juara grup, Gabriel Jesus dan kawan-kawan akan terhindar dari babak playoff melawan tim buangan Liga Champions.

Baca Juga: Real Sociedad vs Manchester United: Menang Saja Belum Cukup bagi United

Arsenal lebih diunggulkan untuk mendapatkan kemenangan dari tim asal Swiss ini. Selain karena materi pemain yang di atas Zurich, tim London Utara juga sedang dalam suasana positif.

Kendati gagal menang di dua laga beruntun, imbang dengan Southampton di Liga Inggris dan kalah dari PSV, Arsenal kemudian bangkit dan menang telak 5-0 atas Nottingham Forest akhir pekan kemarin. Hasil tersebut mengembalikan Arsenal ke puncak klasemen Liga Inggris, setelah sempat tergeser oleh Manchester City sehari sebelumnya.

Selain itu, Arsenal sulit ditaklukkan kala bermain di Stadion Emirates. The Gunners bisa memenangi 11 laga terakhir di kandang sendiri. Lima pertandingan terakhir Arsenal di pentas Eropa yang diselenggarakan di Emirates berakhir dengan kemenangan dan hanya sekali kalah dari 19 pertandingan.

Baca Juga: PSV vs Arsenal: The Gunners Butuh 1 Poin Kunci Juara Grup

Sementara FC Zurich saat ini berada di posisi dasar klasemen sebelum laga pamungkas. Namun, tim asuhan Bo Henriksen masih memperjuangkan sesuatu setelah mereka menang 2-1 atas Bodo/Glimt pekan lalu.

Kemenangan tersebut memberikan harapan kepada Zurich untuk finis peringkat tiga agar bisa tampil di Liga Conference. Kemenangan 1-0 atas Sion di akhir pekan menjadikan kemenangan beruntun untuk Zurich sebelum tandang ke London.

Kampiun Liga Swiss itu gagal menang di 13 laga beruntun di semua ajang sebelum menundukkan Bodo/Glimt. Zurich saat ini hanya selisih satu poin dari tim asal Norwegia Bodo/Glimt dan akan tampil di Liga Conference jika mampu meraih kemenangan mengejutkan di Emirates dan di saat yang sama Bodo/Glimt kalah dari PSV.

Baca Juga: Atletico Madrid 2-2 Bayer Leverkusen: Sama-Sama Tersingkir dari Liga Champions

Dengan total kemasukan 15 gol dari lima pertandingan babak penyisihan grup, Zurich memegang rekor pertahanan terburuk di Liga Europa musim ini. Arsenal juga menang 2-1 atas raksasa Swiss itu dua bulan lalu.

 

Prediksi susunan pemain Arsenal vs FC Zurich:

Arsenal (4-3-3):

Aaron Ramsdale; Takehiro Tomiyasu, Rob Holding, Gabriel Magalhaes, Kieran Tierney; Martin Odegaard, Thomas Partey, Sambi Lokonga; Reiss Nelson, Eddie Nketiah, Gabriel Martinelli. Pelatih: Mikel Arteta.

 

FC Zurich (3-4-3):

Yanick Brecher; Fidan Aliti, Nikola Katic, Lindrit Kamberi; Adria Guerrero, Cheick Conde, Ole Selnaes, Nikola Boranijasevic; Antonio Marchesano, Jonathan Okita, Aiyegun Tosin. Pelatih: Franco Foda

 

Berita ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul: Prediksi Skor Arsenal vs Zurich, Head to Head, Susunan Pemain

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya