Sport
Sabtu, 11 Mei 2013 - 19:45 WIB

ASTON VILLA Vs CHELSEA : Gol Benteke Bikin Chelsea Tertinggal

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Logo Liga Inggris. dokJIBI/SOLOPOS

Advertisement

Logo Liga Inggris. dokJIBI/SOLOPOS

BIRMINGHAM – Chelsea untuk sementara tertinggal 0-1 atas tuan rumah, Aston Villa, pada lanjutan Liga Premier Inggris pekan ke-37. Gol keunggulan Villa pada babak pertama diciptakan striker asal Belgia, Christian Benteke.

Advertisement

BIRMINGHAM – Chelsea untuk sementara tertinggal 0-1 atas tuan rumah, Aston Villa, pada lanjutan Liga Premier Inggris pekan ke-37. Gol keunggulan Villa pada babak pertama diciptakan striker asal Belgia, Christian Benteke.

Chelsea mencoba menurunkan skuat terbaiknya saat bertandang ke markas Aston Villa di Villa Park, Sabtu (11/5/2013) petang WIB. The Blues, julukan Chelsea, bertekad membawa poin penuh sebagai syarat memastikan tempatnya di posisi empat besar atau zona Liga Champions.

Skuat besutan Rafa Benitez ini menurunkan John Terry berduet dengan Gary Cahill di posisi belakang. Sementara, di lini depan Demba Ba diduetkan dengan Victor Moses.

Advertisement

Sama-sama mengusung misi penting, membuat The Villians langsung mengambil inisiatif serangan di awal pertandingan. Namun, serangan Villa hanya bertahan beberapa saat.

Chelsea yang dipenuhi para pemain gelandang kualitas atas ganti menguasai pertandingan. Ini membuat The Blues lebih banyak melakukan tekanan.

Namun, alih-alih melakukan tekanan dengan penguasaan bola dominan, The Blues justru kebobolan lebih dulu. Aksi individu Christian Benteke dari lini tengah sulit dibendung dan mampu masuk ke lini pertahanan Chelsea untuk menjebol gawang yang dijaga Petr Cech. Villa pun unggul sementara 1-0.

Advertisement

Tertinggal 0-1 membuat Chelsea bak kebakaran jenggot. Klub London Utara ini mulai meningkatkan intensitas serangannya. Namun, Villa bukan tim semenjana. Klub asal Birmingham ini masih mampu menciptakan peluang balasan melalui tendangan keras Delph dari luar kotak penalti.

Pada menit ke-22, Chelsea nyaris menyamakan kedudukan. Sayang, sepakan Ba, yang sudah sendirian di depan gawang, masih bisa dihalau kiper Villa, Guzan.

Tekan Chelsea tak berhenti sampai di situ. Pada menit ke-30, giliran Frank Lampard yang mencoba menjebol gawang Villa. Namun, tendangan kerasnya via tembakan bebas masih mampu ditepis Guzan dan hanya menghasilkan sepakan pojok.

Advertisement

Pada akhir pertandingan, petaka Chelsea kembali bertambah. Tepatnya di menit ke-45, Chelsea harus bermain dengan 10 pemain setelah Ramires diusir wasit karena menerima kartu kuning kedua. Kartu kuning kedua diterima gelandang asal Brazil itu karena melanggar Agbonlahor. Sementara, kartu kuning pertama diberikan wasit pada Ramires karena men-tackle keras Benteke pada menit ke-16.

Hingga berakhirnya babak pertama, 10 pemain Chelsea tak mampu menyamakan kedudukan. Begitu halnya dengan Villa, gagal memperbesar keunggulannya.

Secara statistik Chelsea memang unggul penguasaan bola dengan 66 persen berbanding 34%. Sementara untuk tendangan pojok, Chelsea juga unggul tiga berbanding dua.

SUSUNAN PEMAIN :

ASTON VILLA (4-3-3)

Guzan (Gk); Lichaj, Vlaar, Baker, Bennett, Westwood, Delph, Sylla, Weimann, Agbonlahor, Benteke

Cadangan: Given, Holman, Williams, Gardner, Bent, Bowery, N’Zogbia

CHELSEA (4-5-1)

Cech (Gk); Cole, Cahill, Terry, Azpilicueta, Ramires, Lampard, Moses, Mata, Hazard, Ba

Cadangan: Turnbull, Ivanovic, Luiz, Torres, Oscar, Benayoun, Ake

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif