Sport
Selasa, 22 November 2011 - 15:06 WIB

Atlet Jogja sumbang 8 medali emas di SEA Games ke-26

Redaksi Solopos.com  /  Budi Cahyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA—Atlet asal Jogjakarta berhasil membantu Indonesia untuk mendulang medali emas dengan raihan delapan emas dalam perhelatan SEA Games ke-26 di Jakarta-Palembang.

Selain delapan emas, atlet asal Jogja juga menyumbangkan tujuh medali perak dan empat medali perunggu. Total medali yang dikumpulkan menjadi 19 medali dari dari 10 cabang olahraga.

Advertisement

Delapan medali emas tersebut disumbangkan melalui cabang panahan, sepatu roda, panjat tebing, taekwondo, voli pantai, shorinji kempo dan wushu. Sedangkan medali perak diraih di cabang sepatu roda, taekwondo, voli pantai, voli indoor, balap sepeda dan renang indah. Untuk perunggu didapatkan melalui cabang voli indoor, renang indah dan balap sepeda.

Untuk medali emas terbanyak diraih di cabang taekwondo dengan dua emas yang disumbangkan oleh Daniel Danny Harsono di nomor Poomsae perseorangan dan Poomsae beregu putra bersama rekan lainnya dari Jogja, Asep Santoso.

Medali terakhir bagi koleksi atet Jogja disumbangkan oleh atlet balap sepeda Nurhayati dan Fatahillah Abdullah masing-masing untuk medali perunggu dan perak di nomor yang sama yaitu ominum.

Advertisement

“Alahamdulillah apa yang telah kami perjuangan berbuah hasi, entah itu medali emas ataupun perunggu, inilah hasil capaian terbaik kami untuk Indonesia dan juga Jogjakarta,” ujar Nurhayati di Jakarta, Selasa (22/11).(Harian Jogja/Wahyu Kurniawan)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif