SOLOPOS.COM - Atletico Madrid vs Bayern Munchen (Twitter)

Atletico Madrid vs Bayern Munchen berakhir dengan kemenanga tuan rumah.

Solopos.com, MADRID – Atletico Madrid berhasil memetik kemenangan saat menjamu Bayern Munchen pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2015/2016. Bertanding di Vicente Calderon, Kamis (28/4/2016) dini hari WIB, Atletico menang dengan skor tipis 1-0.

Promosi Semarang (Kaline) Banjir, Saat Alam Mulai Bosan Bersahabat

Pertandingan menarik sudah tersaji sejak awal. Atletico menerapkan pressing ketat dan tak membiarkan Bayern leluasa. Mereka pun lebih cepat dalam memutus serangan Die Roten.

Atletico akhirnya mampu mencetak gol di laga ini pada menit ke-11. Saul Niguez melakukan aksi individu yang ciamik dengan mengecoh sejumlah pemain Bayern. Pemain bernomor punggung 17 itu kemudian menuntaskan usahanya dengan sepakan terarah dan berujung gol. Atletico unggul 1-0.

Tertingga, membuat Bayern mau tak mau mengejar defisit gol. Dia mendapat kesempatan tak lama setelah gol Atletico terjadi. Arturo Vidal melepaskan sundulan ke arah tiang jauh, namun masih bisa dihalau oleh Jose Gimenez.

Bayern terus berusaha. Pada menit ke-17, David Alaba melepaskan sepakan dari luar kotak penalti, namun masih melenceng. Sementara, tendangan bebas Douglas Costa pada menit ke-25 juga masih melebar tipis. Usaha Kingsley Coman pada menit ke-33 pun masih bisa ditangkap oleh kiper Atletico, Jan Oblak.

Atletico sendiri sempat mendapatkan satu peluang lagi sebelum babak pertama usai yakni melalui Antoine Griezmann. Pemain depan asal Prancis itu menusuk dari sisi kanan, lalu melepaskan sepakan ke arah tiang dekat. Namun, Neuer masih bisa menghalaunya. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Bayern justru lebih mendominasi dan berulang kali menekan pertahanan Atletico. Pada menit ke-55, sebuah sepak pojok dari sisi kiri disambut oleh Javi Martinez dengan sundulan. Sial bagi Martinez, sundulannya masih bisa dihentikan oleh Oblak tepat di garis gawang.

Satu peluang lagi didapatkan oleh Bayern. Kali ini via tendangan Robert Lewandowski di menit ke-63. Bomber asal Polandia itu melepaskan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti, tetapi tendangannya masih mengenai ujung jari Oblak dan bola pun melebar.

Atletico nyaris menggandakan keunggulan di menit ke-75. Umpan ke sisi kanan lapangan diterima oleh Fernando Torres. Setelah mengecoh lawan satu kali, Torres langsung melepaskan tendangan ke arah tiang jauh. Namun, tendangannya menerpa tiang gawang. Bola rebound yang disambar oleh Koke pun dihentikan oleh Neuer.

Menjelang akhir babak kedua, tepatnya pada masa injury time, Bayern setidaknya punya dua peluang bagus. Pertama, sepakan Medhi Benatia dan dilanjutkan tendangan Vidal, tapi keduanya berhasil ditangkap Oblak.

Susunan pemain Atletico Madrid vs Bayern Munchen:

Atletico Madrid: Oblak, Juanfran, Gimenez, Savic, Luis, Gabi, Augusto, Koke, Saul (Thomas 85), Griezmann, Torres.

Bayern Munchen: Neuer, Lahm, Martinez, Alaba, Bernat (Benatia 77), Xabi, Vidal, Thiago (Mueller 70), Costa, Coman (Ribery 64), Lewandowski.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya