Sport
Minggu, 12 Februari 2017 - 10:00 WIB

ATLETICO MADRID VS CELTA VIGO : Duel Tim Pesakitan

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Atletico Madrid merayakan gol. (Reuters / Paul Hanna)

Atletico Madrid vs Celta Vigo tersaji di Liga Spanyol akhir pekan ini.

Solopos.com, MADRID — Atletico Madrid dan Celta Vigo sama-sama patah hati seusai menjalani pertandingan leg kedua semifinal Copa del Rey. Kedua tim harus mengubur impian tampil di partai puncak setelah menderita kekalahan dari lawan mereka.

Advertisement

Duel di Vicente Calderon Senin (13/2/2017) dini hari WIB bakal menjadi ajang pelampiasan kedua tim dari luka Copa del Rey. Kapten Atletico, Gabi, mengakui kekalahan dari Barcelona di Copa del Rey menjadi pukulan keras bagi tim. Meski demikian dia melihat ada sisi positif dari tersingkirnya Atletico di ajang tersebut.

“Kekalahan di Copa del Rey jelas menyakitkan. Namun di saat yang sama, ini bisa menjadi titik balik,” ujar Gabi seperti dilansir Marca, Jumat (10/2/2017).

Los Rojiblancos, julukan Atletico, memang tengah menjalani musim yang berat. Antoine Griezmann dkk baru memetik satu kemenangan di enam laga terakhir di semua kompetisi. Performa itu membuat Atletico kini tertahan di posisi lima klasemen dengan 39 poin, selisih tujuh poin dari Real Madrid di puncak.

Advertisement

Dengan kondisi itu, Gabi menyebut timnya tak boleh gagal lagi saat melawan Celta Vigo akhir pekan ini. “Kami harus menang di kandang. Kami harus kembali menampilkan Atletico yang selama ini diketahui,” tutur gelandang 33 tahun itu.

Namun upaya tuan rumah mencari pelampiasan Copa del Rey terkendala absennya sejumlah pilar. Jose Gimenez, Diego Godin, Jan Oblak dan Tiago masih belum bisa tampil karena cedera. Kabar baiknya Fernando Torres dan Angel Correa dapat turun usai sembuh dari cedera ringan.

Torres digadang-gadang akan menjadi tandem Griezmann di lini depan saat melawan Vigo. Selama ini Griezmann kerap menjadi momok Iago Aspas dkk. dengan selalu mencetak gol di tiga pertemuan terakhir.

Advertisement

Jika melihat rekor perjumpaan kedua tim, Atletico boleh menepuk dada. Los Rojiblancos hanya kalah sekali dari lima perjumpaan terakhir melawan Los Celestes, julukan Vigo. Atletico juga mencatatkan tiga clean sheet di tiga pertandingan terbaru Liga Primera saat bersua Vigo.

Namun tim tamu punya capaian cukup bagus saat melawan tim besar musim ini. Dua raksasa Spanyol, Barcelona dan Real Madrid, sudah dipaksa bertekuk lutut oleh Los Celestes. Jadi pasukan Diego Simeone harus tetap waspada.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif