SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Harianjogja.com,  MARTAPURA –Ambisi Persis Solo untuk meraih poin dalam lawatannya ke Kalimantan kandas. Laskar SamberNyawa harus pulang tanpa membawa poin setelah dikalahkan Martapura FC 1-0 pada babak 8 besar Divisi Utama 2014 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Rabu (8/10/2014) sore. Satu gol Martapura dicetak oleh Brima Pepito melalui titik penalti.

Hukuman penalti diberikan oleh wasit setelah salah satu pemain martapura FC terjatuh di kotak terlarang. Brima Pepito yang bertugas mengeksekusi tendangan penalti berhasil menempatkan bola tepat di tengah gawang Agung Prasetyo.

Promosi Bukan Mission Impossible, Garuda!

Selain dikalahkan dengan gol penalti, dua menit jelang laga berakhir Persis Solo juga dipaksa bermain 10 pemain setelah Tinton diganjar kartu merah oleh sang pengadil lapangan.

“Kartu merah untuk Tinton! #MFCPERSIS,” ucap akun resmi Persis Solo @PERSISSOLO, di sela pertandingan.

Persis sebenarnya mampu tampil apik setelah menahan imbang Martapura FC selama 45 menit babak pertama. Anak asuh Widyantoro sempat tampil terbuka dan beberapa kali merepotkan lini pertahanan Martapura FC. Persis sebenarnya memiliki peluang manis pada menit kelima melalui kaki Andrid Wibowo. Sayangnya tendangan dari mantan pemain Real Mataram itu masih melebar dari gawang Martapura FC.

Tuan rumah Martapura FC sendiri baru bisa melancarkan serangan dan mengepung lini pertahanan Persis memasuki menit ke lima belas. Beruntung beberapa kali tendangan yang dilesakkan oleh Brima Pepito masih bisa diantisipasi oleh lini belakang Persis Solo.

Martapura FC memiliki peluang untuk mengubah kedudukan pada menit 40 melalui Joko Prayitno, akan tetapi masih bisa digagalkan kiper Agung Prasetyo. Peluang lain juga diciptakan pemain Martapura FC, Brima Pepito melalui heading, namun kembali Agung Prasetyo berhasil mengamankan gawangnya. Hingga turun minum kedudukan tetap 0-0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya