Sport
Rabu, 29 Desember 2021 - 21:26 WIB

Babak Belur! Indonesia Dihajar Thailand 0-4 di Leg I Final Piala AFF

Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Timnas Indonesia vs Timnas Thailand. (Antara/Flona Hakim)

Solopos.com, SINGAPURA – Timnas Indonesia menelan kelahan telak dari Thailand pada leg pertama babak final Piala AFF 2020. Tim Garuda menyerah dengan skor 0-4.

Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (29/12/2021) malam WIB, Thailand langsung menyerang sejak awal. Bordin mampu melewati Fachruddin. Beruntung bola masih bisa ditepis Nadeo Argawinata dan memantul ke tangan pemain Thailand.

Advertisement

Namun Thailand kembali menyerang dan membuat gol pada menit kedua. Chanatip Songkrasin mampu membobol gawang Nadeo lewat tendangan keras di kotak penalti. Skor 0-1 untuk Thailand.

Baca Juga: Jatah Makan di Piala AFF 2020 Cuma Nasi Kotak, Shin Tae-yong Berang

Advertisement

Baca Juga: Jatah Makan di Piala AFF 2020 Cuma Nasi Kotak, Shin Tae-yong Berang

Pada menit ke-13, Thailand nyaris menggandakan keunggulan. Bordin melakukan tembakan keras dari dalam kotak penalti. Bola mengarah ke gawang namun masih bisa diadang Asnawi yang berada di mulut gawang.

Indonesia sendiri masih kesulitan mengembangkan permainan. Hingga menit ke-30, Tim Garuda gagal membuat peluang berbahaya ke gawang Thailand. Serangan mereka sering terputus di lini tengah.

Advertisement

Di babak kedua, Thailand mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-52. Berawal dari serangan balik cepat, Chanatip Songkrasin mendapat umpan matang di kotak penalti. Tendangan mendatarnya pun gagal ditepis Nadeo. Skor 0-2 untuk Thailand.

Menit ke-61, Indonesia memiliki peluang emas. Irfan Jaya mendapat umpan matang dari Ricky Kambuaya. Sayang tembakan Irfan masih digagalkan kiper lawan.

Baca Juga: Profil Nadeo Argawinata, Pemain Timnas yang Disebut Mirip Kiper Chelsea

Advertisement

Enam menit kemudian justru Indonesia kebobolan lagi. Kali Supachok Sarachat yang mampu mencatatkan namanya di papan skor. Tendangannya dari luar kotak penalti mengarah ke pojok gawang yang gagal dihalau Nadeo. Thailand unggul 0-3.

Bahkan Thailand mampu menambah keunggulan menjadi 0-4 pada menit ke-82. Brodin Sareewattana mampu menaklukkan Nadeo setelah lepas dari penjagaan Asnawi.

Susunan Pemain

Advertisement

Indonesia: Nadeo Argawinata, Fachruddin Ariyanto, Alfreanda Dewangga, Rizki Ridho, Asnawi Mangkualam, Edo Febriansyah, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Witan Sulaeman, Irfan Jaya, Dedik Setiawan

Thailand: Siwarak Tedsungneon, Yusef Elias, Philip Roller, Tristan Do, Kritsada Kaman, Weerathep Pomphun, Supachok Sarachat, Bordin Phala, Phitiwat Sookjitthammakul, Chanatip Songkrasin, Teerasil Dangda

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif