SOLOPOS.COM - Argentina langsung memimpin 2-0 atas Prancis pada babak pertama final Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium Al Daayen, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. (Twitter @FIFAWorldCup)

Solopos.com, SOLO—Argentina langsung memimpin 2-0 atas Prancis pada babak pertama final Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium Al Daayen, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Dua gol Argentina dicetak oleh Lionel Messi melalui tendangan penalti pada menit ke-23 dan Angel Di Maria pada menit ke-36.

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Argentina mendominasi permainan babak pertama dengan 59,3 persen berdasarkan catatan Transfermarkt. Tim Tango juga tidak membiarkan Prancis melakukan percobaan tembakan ke gawang, sedangkan Argentina melakukannya 6 kali.

Baca Juga: Skenario Final Argentina vs Prancis: Pembuktian Messi vs Mbappe

Memulai laga Final, Prancis memulai kick-off terlebih dahulu. Namun, Argentina justru memulai serangan lebih dahulu ke gawang Prancis.

Berawal dari umpan Di Maria pada menit kedua dari sisi sebelah kiri, bola mengarah ke De Paul. Mendapatkan bola, Paul langsung memberikan umpan kepada Julian Alvarez, namun Alvarez terlebih dahulu terjebak offside.

Argentina kembali mengacam gawang Prancis yang dijaga Huga Lloris pada menit keempat. Kali ini tendangan Alexis Mac Allister masih tepat di pelukan Lloris.

Baca Juga: Final Piala Dunia 2022 Malam Ini: Argentina vs Prancis Kick-off Pukul 22.00 WIB

Memasuki menit ke-13, Prancis mulai menekan pertahanan Argentina. Lewat pergerakan Kylian Mbappe dan Adrien Rabiot di sisi kiri lini serang Tim Tango. Namun, kombinasi keduanya masih dapat dibaca pertahanan dari Argentina.

Argetina kembali menekan Les Bleus pada menit ke-16 hasil dari kesalahan yang dilakukan oleh Theo Hernandez. Akan tetapi, bola umpan De Paul hasil dari kesalahan Hernandez tidak mampu dimaksimalkan oleh Di Maria.

Prancis mendapatkan peluang emas pada menit ke-18 saat Hernandez dilanggar oleh Chirstian Romero. Antoine Griezmann yang menjadi eksekutor berhasil mengirimkan umpan ke jantung pertahanan Argentina. Olivier Giroud yang berhasil menyundul bola dianggap melakukan pelanggaran lebih dulu ke pemain Argentina.

Baca Juga: Unggul Duluan, Persis Solo Takluk dari Persib Bandung 1-2

Petaka datang bagi Tim Ayam Jantan pada menit ke-22 saat Ousmane Dembele melanggar Di Maria di kotak terlarang yang mengakibatkan Argentina mendapatkan hadiah penalti.

Lionel Messi yang maju sebagai eksekutor berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik dan menjebol gawang dari Lloris sehingga membuat skor sementara menjadi 1-0 untuk Tim Tango.

Tertinggal satu gol, Prancis mulai menekan lini pertahanan Argentina. Namun, umpan Griezmann lewat tendangan bebas masih berhasil dibaca lini pertahanan Tim Tanggo. Masuk setengah jam jalannya laga, kedua tim masih sama-sama berusaha membuat peluang ke lini pertahanan masing-masing. Tetapi, belum ada peluang berarti yang mengancam gawang keduanya.

Baca Juga: Data & Fakta Menarik Argentina vs Prancis: Les Bleus Menangi Pertemuan Terakhir

Argentina benar-benar menunjukkan kelasnya dengan mencetak gol kedua mereka pada menit ke-36. Kali ini lewat teamwork antara Messi, Julian Alvarez, dan Mac Allister.

Berawal dari serangan balik, Messi memberikan bola ke Alvares yang berada di sisi sebelah kanan, setelahnya Alvarez memberikan bola kepada Mac Allister yang menerobos dari lini tengah. Mendapatkan umpan manis dari Alvarez, Mac Allister langsung menerobos ke lini pertahanan Prancis dan memberikan umpan ke Di Maria yang berada bebas di lini sebelah kiri. Di Maria berhasil mencetak gol kedua bagi Argentina di babak Final ini.

Tertinggal dua gol, Didier Deschamps langsung merubah formasi dengan mengganti Ousmane Dembele dan Olivier Giroud dengan Marcus Thuram dan Randal Kolo Muani. Akan tetapi, serangan yang dilancarkan Prancis masih belum dapat menembus pertahanan dari Argentina, bahkan belum ada shot on goal yang dibuat oleh Les Bleus.

Baca Juga: Piala Dunia 2022: Kroasia Juara III, Luka Modric pun Tersenyum Lebar!

Memasuki additional time babak pertama, Argentina masih megang jalannya laga meskipun terkadang Prancis melakukan tekanan ke lini pertahanan mereka. Namun, hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan oleh Szymon Marciniak, skor masih 2-0 menutup jalannya babak pertama partai Final Piala Dunia 2022.

 

Susunan pemain Argentina vs Prancis:

Argentina (4-4-2):



Emiliano Martinez; Nahuel Molina, Cristian Romero, Nicolas Otamendi, Nicolas Tagliafico; Rodrigo De Paul, Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister, Angel Di Maria; Lionel Messi, Julian Alvarez. Pelatih: Lionel Scaloni.

 

Prancis (4-3-3):

Hugo Lloris; Jules Kounde, Raphael Varane, Dayot Upamecano, Theo Hernandez; Adrien Rabiot, Aurelien Tchouameni, Antoine Griezmann; Kylian Mbappe, Olivier Giroud (Marcus Thuram, 41′), Ousmane Dembele (Randal Kolo Muani, 41′). Pelatih: Didier Deschamps

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya