Sport
Jumat, 9 Desember 2022 - 22:59 WIB

Babak Pertama Berakhir, Kroasia vs Brasil masih 0-0

Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kroasia dan Brasil bermain sama kuat 0-0 pada babak pertama perempat final Piala Dunia 2022 di Education City Stadium Doha, Jumat (9/12/2022) pukul 22.00 WIB. (Twitter @FIFAWorldCup)

Solopos.com, SOLO—Kroasia dan Brasil bermain sama kuat 0-0 pada babak pertama perempat final Piala Dunia 2022 di Education City Stadium Doha, Jumat (9/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Brasil unggul tipis dalam penguasaan bola sebesar 50,9 persen, menurit catatan Transfermarkt. Brasil juga unggul tipis dalam hal total tembakan ke gawang yaitu lima kali sedangkan Kroasia tiga percobaan.

Advertisement

Kroasia mengawali pertandingan ini dengan menguasai bola terlebih dulu. Namun Brasil justru melakukan percobaan tembakan Vinícius Júnior dari luar kotak 16 diselamatkan di sudut kanan bawah gawang.

Baca Juga: Skenario Belanda vs Argentina: De Oranje Andalkan Serangan Balik

Advertisement

Baca Juga: Skenario Belanda vs Argentina: De Oranje Andalkan Serangan Balik

Memasuki 10 menit kedua, peluang didapat Kroasia lewat Ivan Perisic dan Andrej Kramaric. Percobaan Perisic seusai menyambut umpan silang Mario Pasalic bagian tengah kotak penalti masih meleset ke kiri.

Sedangkan percobaan Andrej Kramaric dari luar kotak 16 masih bisa diblok.

Advertisement

Baca Juga: Data dan Fakta Menarik Belanda vs Argentina: Sama Kuat di Piala Dunia

Kedua tim terlibat saling serang yang membuat permainan pun semakin keras. Wasit Michael Oliver pun mengeluarkan kartu kuning untuk Danilo karena melanggar Marcelo Brozovic pada menit ke-26.

Kroasia juga mendapatkan kartu yang sama pada menit ke-32 karena pelanggaran Brozovic.

Advertisement

Tidak ada gol tercipta sampai peluit panjang babak pertama berbunyi. Skor 0-0.

 

Starting XI Kroasia vs Brasil:

Advertisement

Kroasia (4-3-3)

Dominik Livakovic; Josip Juranovic, Dejan Lovren, Josko Gvardiol, Borna Sosa; Mateo Kovacic, Marcelo Brozovic, Luka Modric (C); Andrej Kramaric, Mario Pasalic, Ivan Perisic

 

Brasil (4-3-3)

Alisson; Eder Militao, Thiago Silva (C), Marquinhos, Danilo; Casemiro, Lucas Paqueta, Neymar; Raphinha, Vinicius Jr, Richarlison

 

 

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif