Sport
Senin, 17 Mei 2021 - 03:00 WIB

Barcelona 1-2 Celta Vigo: Barca Keluar dari Perburuan Gelar

Newswire  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Lionel Messi membawa bola dibayangi pemain Celta Vigo, Augusto Solari, pada Liga Primera Spanyol di Camp Nou, Minggu (16/5)  malam WIB. (David Ramos/Getty Images)

Solopos.com, BARCELONA - Barcelona menjamu Celta Vigo dengan misi menjaga kans juara. Namun kekalahan 1-2, plus kemenangan Atletico Madrid dan Real Madrid, memastikan Barca gagal menjaga kans tersebut.

Barcelona menjamu Celta Vigo di Camp Nou, Minggu (16/5/2021) malam WIB dalam lanjutan Liga Primera Spanyol. Mengambil inisiatif, Barca di atas angin ketika Lionel Messi membawa mereka unggul di menit ke-28.

Advertisement

Tapi kesalahan pertahanan membuat Celta menyamakan skor 10 menit berselang. Skor 1-1 bertahan sampai babak pertama tuntas.

West Brom 1-2 Liverpool: Kiper Alisson Cetak Gol, The Reds Menang Dramatis

Advertisement

West Brom 1-2 Liverpool: Kiper Alisson Cetak Gol, The Reds Menang Dramatis

Barcelona menjaga intensitas di paruh kedua, namun dibuat frustrasi oleh tim tamu. Petaka menghampiri ketika Clement Lenglet dikartu merah di menit ke-83.

Butuh gol-gol untuk menjaga setiap asa, Barcelona malah dibobol Santi Mina di menit ke-89. Blaugrana pun tumbang di kandang sendiri. Hasil ini membuat Barca tertahan di posisi ketiga dengan 76 poin dan menyerah dalam perburuan gelar juara yang kini hanya milik Atletico Madrid dan Real Madrid.

Advertisement

Zidane Tinggalkan Real Madrid di Akhir Musim

 

Ceroboh

Pada laga kemarin, Barca memimpin setelah umpan ciamik Sergio Busquets dijemput Messi yang menusuk ke antara bek Celta Vigo. Ivan Villar ragu-ragu saat hendak maju dan Messi menaklukkannya dengan menanduk bola ke dalam gawang.

Advertisement

Celta menyamakan kedudukan di menit ke-38. Santi Mina melepaskan tembakan dari depan kotak penalti yang gagal diblok Gerard Pique dan tak terbaca oleh Marc-Andre ter Stegen.

Pada babak kedua, Barcelona malah kehilangan pemain di menit ke-83. Aksi ceroboh Clement Lenglet yang menabrak Mina dari belakang membuatnya diacungi kartu kuning kedua.

Diminati Persis Solo, Evan Dimas Tersanjung

Advertisement

Barcelona pun kebobolan di menit ke-89. Umpan silang Solari dari kanan melambung melewati atas Ter Stegen dan nyaris masuk ke gawang namun kemudian mengenai tiang dan kembali ke area permainan.

Bola gagal dipotong oleh Ronald Araujo sehingga disambar Santi Mina ke dalam gawang.

Messi sebenarnya sempat melewati sejumlah pemain dan melepaskan tembakan di menit terakhir. Namun penyelesaiannya melebar, sekaligus memastikan Barcelona tak mendapatkan apa pun dari pertandingan ini.

Comeback ke Persis Solo, Wahyu TN: Di Sini Semua Berawal...

 

Susunan Pemain

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Ronald Araujo, Gerard Pique (Sergino Dest 64'), Clement Lenglet; Sergio Busquets; Ousmane Dembele (Trincao 70'), Ilaix Moriba, Pedri (Riqui Puig 46'), Jordi Alba; Antoine Griezmann (Martin Braithwaite 70'), Lionel Messi

Celta Vigo: Ivan Villar; Kevin Vazquez, Carlos Dominguez, Nestor Araujo, Aaron Martin; Fran Beltran (Hugo Sotelo 93'); Brais Mendez, Denis Suarez, Nolito (Solari 69'); Iago Aspas (Miguel Baeza 78'), Santi Mina

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif