SOLOPOS.COM - Pemain Barcelona merayakan gol saat melawan Osasuna, Senin (14/2/2022) dini hari WIB. (fcbarcelona.com)

Solopos.com, BARCELONABarcelona meraih kemenangan sempurna 4-0 saat menjamu Osasuna pada pekan ke-28 Liga Primera Spanyol di Camp Nou, Senin (14/3/2022) dini hari WIB. Raihan tiga angka tersebut membuat Barca menempati posisi ketiga klasemen Liga Primera.

Dilansir dari fcbarcelona.com, pesta gol tim arahan Xavi Hernandez tersebut sudah terjadi saat awal babak pertama. Ferran Torres membuka pesta itu lewat tendangan penalti pada menit ke-14. Hukuman itu diberikan wasit setelah Gavi dilanggar Nacho Vidal di kotak terlarang.

Promosi Skuad Sinyo Aliandoe Terbaik, Nyaris Berjumpa Maradona di Piala Dunia 1986

Pada menit ke-21, Torres kembali membubuhkan namanya di papan skor. Gol ini tercipta berkat assist dari Ousmane Dembele.

Baca Juga: Barcelona Gagal Menang, Ini Komentar Xavi Hernandez

Mantan bomber Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang berkontribusi pada gol ketiga Barca pada menit ke-27. Lagi-lagi gol tim Catalan itu tercipta berkat assist Ousmane Dembele.

Pemain Barca tidak kendur menyerang Osasuna seusai turun minum. Namun berbagai upaya tidak banyak membuahkan gol. Barca akhirnya menutup pesta gol pada menit ke-75. Kali ini gol ter cipta dari Riqui Puig yang memanfaatkan bola rebound kiper Sergio Herrera.

Hasil ini menempatkan Barca di atas Atletico Madrid dan Real Betis pada klasemen sementara. Baik Atletico maupun Real Betis meraih kemenangan pada akhir pekan lalu. Atletico mengalahkan Cadiz 2-1, sedangkan Real Betas menang tipis 1-0 atas Athletic Bilbao. Sementara Sevilla berada di posisi kedua yang hanya bermain imbang 1-1 melawan Rayo Vallecano.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Europa Dini Hari Tadi: Barcelona Imbang

Posisi pertama klasemen masih ditempati Real Madrid dengan 63 poin. Madrid baru berlaga besok melawan Real Mallorca.

 

Susunan Pemain Barcelona vs Osasuna:

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Dani Alves, Gerard Pique (Clement Lenglet 62′), Eric Garcia, Jordi Alba (Oscar Mingueza 79′); Pedri (Riqui Puig 73′), Sergio Busquets, Pablo Gaviria; Ousmane Dembele, Pierre-Emerick Aubameyang (Memphis Depay 73′), Ferran Torres (Martin Braithwaite 80′).

Osasuna (4-3-3): Sergio Herrera; Nacho Vidal, David Garcia (Aridane Fernandez 46′), Alvaro Juan Cruz Armada, Cote; Jon Moncayola, Lucas Torro (Unai Garcia 46′), Javi Martinez (Darko Brasanac 73′); Iker Benito (Ante Budimir 67′), Kike Garcia, Ruben Garcia (Roberto Torres 46′).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya