SOLOPOS.COM - Penyerang Barcelona, Lionel Messi. DokJIBI/Solopos/Reuters

Penyerang Barcelona, Lionel Messi, tak diturunkan sebagai starter saat timnya menghadapi Bayern Munich pada semifinal kedua Liga Champions di Camp Nou, Kamis (2/5/2013) dini hari WIB. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

SOLO –Langkah berani diambil pelatih Barcelona, Tito Vilanova. Suksesor Joseph ‘Pep’ Guardiola itu tak menurunkan mega bintangnya, Lionel Messi, sebagai starter saat Barcelona menjamu Bayern Munich pada semifinal kedua di Camp Nou, Kamis (2/5/2013) dini hari WIB.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Barca wajib menang dengan skor besar pada laga semifinal kedua ini. La Blaugrana harus menang dengan selisih lima gol tanpa balas untuk menghidupkan peluangnya ke babak final. Pasalnya, pada pertemuan pertama, di kandang Bayern, tengah pekan lalu, Barca takluk dengan selisih gol mencolok 4-0.

Alih-alih mencari gol besar, Barca justru tak akan tampil dengan Lionel Messi sejak peluit kick off dibunyikan. Dilansir uefa.com, lini depan Barca akan diisi Pedro, David Villa dan Fabregas.

Sementara di lini kedua, Barca akan diperkuat Xavi Hernandez, Andres Iniesta dan didukung Alex Song.

Sedang, Bayern akan tampil dengan kekuatan penuh. Formasi yang diturunkan Jupp Heynckes tak jauh berbeda dengan pertemuan pertama. Hanya, lini depan kali ini tak akan diperkuat Mario Gomez, melainkan Mario Mandzukic, yang pada laga sebelumnya absen akibat akumulasi kartu.

Berikut susunan pemain kedua tim

BARCELONA (4-3-3)
Valdes (Gk); Daniel Alves, Pique, Bartra, Adriano; Song, Xavi Hernandez, Iniesta; Fabregas, villa, Pedro

BAYERN MUNICH (4-2-3-1)
Neuer (Gk); Van Buyten, Boateng, Lahm, Alaba; Javi Martinez, Schweinsteiger; Robben, Muller, Ribery; Mandzukic

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya