Sport
Kamis, 24 November 2011 - 07:44 WIB

Basri: Pemain Persiba jangan terpengaruh polemik kompetisi

Redaksi Solopos.com  /  Budi Cahyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BANTUL—Pelatih  tim Persiba Bantul M. Basri mengamanatkan agar pemainnya tak terpengaruh sedikit pun terhadap gonjang-ganjing kompetisi  yang terjadi saat ini.

Pelatih berlisensi A AFC tersebut meminta para  pemainnya tetap  berpikiran positif untuk mempersiapkan diri jelang laga perdana lawan Bontang FC Sabtu (26/11) mendatang.

Advertisement

“Iklim sepak bola dalam masa transisi seperti ini memang  wajar jika  terjadi suasana semacam ini. Hal seperti ini juga pernah terjadi  pada waktu kompetisi Galatama dulu. Jadi saya harapkan pemain tetap saja berkonsentrasi untuk menatap pertandingan lawan Bontang FC nanti,” ujar pelatih gaek berusia 69 tahun itu kepada Harian Jogja ketika memimpin sesi latihan tim  di lapangan Sidomulyo, Bambanglipuro, Rabu (23/11).

Apa pun adanya menurut eks pelatih PSS Sleman tersebut timnya akan tetap melakoni laga perdana kontra Bontang FC, sebagaimana  jadwal yang telah dikeluarkan oleh  PT. Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) beberapa waktu yang lalu. Selebihnya pula ia menekankan bahwa  timnya tidak akan sedikit pun tergoyahkan  meski beberapa klub peserta IPL mulai hijrah untuk hengkang ke kompetisi ISL.

“Sudah lama kami mempersiapkan diri dengan perencanaan yang matang. Tim kami cukup mempunyai sikap untuk tetap bermain dalam kompetisi yang diakui PSSI. Jadi meski nanti  lawan kami hanya segelintir, nggak ada masalah. Yang terpenting kami sudah berada di jalur  sebenarnya,” tandasnya.

Advertisement

Sementara itu, sekretaris tim, Wikan Werdho Kesworo nampaknya juga sependapat dengan  eks pemain Timnas era 1960-an itu. Menurut pria plontos berkacamata itu timnya tak akan berubah pandangan meski ada wacana  akan ada lagi tim-tim lain yang  berhamburan ke kompetisi yang oleh PSSI dianggap ilegal itu. Bahkan ia sudah menempelkan jadwal kompetisi yang telah dikeluarkan oleh LPIS tersebut, meski kontestan kompetisi IPL  serba tidak jelas.

“Kami hanya ingin berpatokan pada jadwal itu. Perkara nanti pertandingan akan dimainkan atau tidak, yang pasti kami sudah persiapkan diri untuk melakoni semua laga. Itu hal yang harus kami lakukan sebagai bentuk sikap  idealisme dan profesionalisme kami sebagai suatu tim,” ujarnya.(Harian Jogja/Arif Wahyu)

HARJO CETAK

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif