Sport
Senin, 2 Januari 2023 - 17:37 WIB

Begini Skenario Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022

Newswire  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Skuad Timnas Indonesia berfoto sebelum bertanding di ajang Piala AFF 2022 di SUGBK, Jakarta, Kamis (29/12/2022). (Antara/Akbar Nugroho Gumay)

Solopos.com, JAKARTAIndonesia di ambang lolos ke semifinal Piala AFF 2022. Berikut ini skenario Indonesia lolos ke semifinal saat menghadapi Filipina pada laga terakhir Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Senin(2/1/2023) kick-off pukul 19.30 WIB.

Saat ini, tim asuhan Shin Tae-yong menduduki posisi kedua klasemen Grup A dengan poin 7 hasil dari tiga pertandingan. Koleksi poin Timnas Indonesia itu sama dengan Thailand yang ada di puncak klasemen. Namun, skuad Gajah Perang berhak di atas karena unggul selisih gol.

Advertisement

Sementara itu, Kamboja yang duduk di peringkat tiga Grup A dengan raihan poin 6 dari tiga laga juga masih punya kans untuk lolos ke semifinal. Artinya, dua slot semifinal dari Grup A masih diperebutkan oleh Thailand, Indonesia, dan Kamboja.

Adapun Filipina dan Brunei Darussalam sudah dipastikan tersisih. Pada laga terakhir Indonesia akan menghadapi Filipina dan Thailand berjumpa Kamboja. Timnas Indonesia punya beberapa skenario yang bisa diwujudkan untuk lolos ke babak empat besar Piala AFF 2022.

Advertisement

Adapun Filipina dan Brunei Darussalam sudah dipastikan tersisih. Pada laga terakhir Indonesia akan menghadapi Filipina dan Thailand berjumpa Kamboja. Timnas Indonesia punya beberapa skenario yang bisa diwujudkan untuk lolos ke babak empat besar Piala AFF 2022.

Berikut skenario Indonesia lolos ke Piala AFF 2022:

1.Menang Pasti Lolos

Advertisement

Namun jika menang dengan skor tipis, Indonesia akan menjadi runner-up Grup A.

2.Imbang Tetap Lolos

Hasil imbang dengan Filipina pun sudah bisa membuat Indonesia lolos ke semifinal tanpa menggantungkan nasib dengan hasil laga lain.

Advertisement

Raihan delapan poin, jika asumsi imbang, yang dikantongi bakal membuat Merah Putih tak tergeser dari peringkat dua besar. Sebab, Thailand dan Kamboja akan saling mengalahkan. Jika pun laga itu imbang, Indonesia tetap aman di posisi kedua.

3.Kalah Bisa Lolos asal Thailand/Kamboja Menang

Skuat Garuda masih bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2022 jika kalah dari Filipina pada laga terakhir. Akan tetapi, Indonesia harus menggantungkan nasib dengan hasil laga lain.

Advertisement

Syaratnya, Thailand vs Kamboja harus berakhir imbang (asal kekalahan Indonesia tak lebih dari 4 gol); atau Thailand menang; atau Kamboja menang telak sehingga selisih gol Thailand lebih buruk dari Indonesia.

Berita ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul: Piala AFF 2022: Ini Skenario Kelolosan Timnas Indonesia ke Semifinal

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif