SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, EKATERINBURG &ndash; </strong>Dua tim Grup H yang sama-sama memenangkan pertandingan pertama <a href="http://bola.solopos.com/read/20180624/498/924029/babak-i-inggris-bungkam-panama-5-kali">Piala Dunia 201</a>8, Jepang dan Senegal bertemu di pertandingan kedua, Minggu (24/6/2018). Pertandingan cenderung seimbang dan berakhir imbang.</p><p>Babak pertama berlangsung sengit. Senegal membuka pertandingan dengan menggempur lini pertahanan Jepang. Menit ke-11, Sadio Mane membuka keunggulan Senegal melalui kesalahan Kawashima saat mengantisipasi bola.</p><p>Nagatomo dan kawan-kawan tak mau kalah. Tertinggal satu gol, semangat pemain Jepang seakan-akan terbakar. Tim asuhan Akira Nishimo itu mulai sering menguasai bola. Serangan Jepang kerap dengan mudah dipatahkan pemain belakang Senegal. Namun di menit ke-34, kerja sama antara Nagatomo dan Inui berbuah gol. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.</p><p>Pelatih kedua tim mempertahankan pemain di babak pertama untuk memulai babak kedua. Hingga 10 menit babak kedua, Jepang masih memegang penguasaan bola. Tak seperti babak pertama, tampaknya Jepang mengubah taktik, kini tim berjuluk Samurai Biru tak menggunakan bola tinggi. Bola-bola bawah lebih sering membahayakan gawang Senegal. Di menit ke-63, serangan balik lewat bola-bola rendah menciptakan peluang emas bagi Jepang. Sayang sekali tendangan Inui masih membentur mistar gawang.</p><p>Senegal yang terus diserang mampu keluar dari tekanan. Lewat lemparan ke dalam di sisi kanan gawang Jepang kemelut terjadi di depan gawang Kawashima. Pemain belakang Senegal Moussa Wague mendapat bola bebas yang langsung ditendang ke arah gawang. Skor berubah 2-1 untuk keunggulan Senegal.</p><p>Tertinggal, Jepang melakukan dua pergantian pemain. Kagawa diganti pemain tengah lainnya Keisuke Honda. Berselang beberapa menit, pemain tengah Haraguchi diganti penyerang Shinji Okazaki. Pergantian yang dilakukan Akira berbuah hasil di menit ke-78. Honda yang baru saja masuk mencetak gol dari umpan datar Takashi Inui.</p><p>Pertandingan mendapat tambahan waktu empat menit. Senegal dan Jepang masih terus saling serang. Hingga waktu tambahan habis, skor masih seri 2-2. Dengan hasil ini, Jepang dan Senegal sama-sama mengumpulkan 4 poin di Grup H. Pertandingan ketiga menentukan nasib kedua negara itu.</p><p><strong>Jepang</strong> (4-3-2-1): Kawashima, Nagatomo, Shoji, Yoshida, Sakai, Inui, Shibasaki, Kagawa, Hasebe, Haraguchi, dan Osako. Pelatih : Akira Nishimo.</p><p><strong>Senegal</strong> (4-3-3): Kh. Ndiaye, Wague, Sane, Koulibaly, Sabaly, Gana, A. Ndiaye (Kouyate), P.a. Ndiaye, Mane, Niang, dan Ismaila. Pelatih: Aliou Cisse.</p>

Promosi Yos Sudarso Gugur di Laut Aru, Misi Gagal yang Memicu Ketegangan AU dan AL

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya