SOLOPOS.COM - Manager Liverpool Brendan Rodgers dan pemainnya Adam Lallana saat melawan Southampton. JIBI/Rtr/John

Besiktas vs Liverpool akan menjadi pembuka laga 16 besar Liga Europa di Stadion Ataturk, Turki.

Solopos.com, ISTANBUL — Kenangan manis Liverpool saat melakoni lawatan ke Atatürk Olimpiyat Stadium di Istanbul, Turki, untuk menghadapi Besiktas, Jumat (27/2/2015) dini hari WIB, diharapkan menjadi tuah keberuntungan bagi tim berjuluk The Reds ini.

Promosi Ongen Saknosiwi dan Tibo Monabesa, Dua Emas yang Telat Berkilau

Ataturk Olimpiyat Stadium merupakan tempat di mana kali terakhir Liverpool merayakan gelarnya sebagai juara Liga Champions Eropa. Kala itu Liverpool menjadi juara Eropa 2005 setelah mengalahkan AC Milan.

Kini tuah Ataturk Olimpiyat Stadium kembali diharapkan oleh The Reds, julukan Liverpool, saat menghadapi Besiktas. The Reds berharap torehan apik kembali didapatkan dan membawanya lolos ke babak 16 besar Liga Europa.

Selain mengharapkan tuan markas tuan rumah, kepercayaan diri Liverpool saat ini juga tengah meninggi. Hal ini menyusul rentetan hasil apik yang diraih Liverpool dalam beberapa laga terakhir.

Selain sukses mengalahkan Besiktas 1-0 di Anfield, tengah pekan lalu, Liverpool juga berhasil mempecundangi Southampton 0-2 di kancah Liga Premier, akhir pekan kemarin.

Kemenangan ini menjadi yang keenam diraih Liverpool dalam tujuh laga terakhirnya di semua kompetisi dan membuat The Reds hanya mengalami kekalahan sekali sejak pertengahan Desember lalu.

Padahal sebelumnya, Liverpool sempat terseok-seok di awal musim menyusul hengkangnya Luis Suarez ke Barcelona. Namun, dengan kondisi yang positif itu para penggawa The Reds pun yakin bakal kembali bangkit.

“Tidak ada alasan bagi kami. Kami sadar mungkin ada beberapa bagian di awal musim yang sulit dan itu terjadi cukup lama dari yang kami harapkan dan perkirakan,” tutur gelandang Liverpool, Joe Allen, dilansir Liverpool Echo, Rabu (25/2).

“Di saat yang sama kami selalu tahu bahwa kami bisa melaluinya dan saya merasa ini adalah saat yang tepat untuk kami melakukannya.”

Di sisi lain, Besiktas justru sedang gamang. Terlebih setelah mendapat hasil yang mengejutkan akhir pekan lalu, saat dipecundangi Eskisehirspor 0-1 dan membuat posisinya di puncak klasemen Liga Super Turki merosot.

Manajer Besiktas, Slaven Bilic, menilai penyebab tren negatif timnya karena rentetan cedera yang dialami beberapa pemain pilar. Dan para pemain yang cedera ini pun kemungkinan tak akan bisa dimainkan saat menjamu Liverpool.

“Kami telah menelan kekalahan yang signifikan di dua laga penting. Ada para pemain pilar yang harus absen saat melawan Liverpool di leg kedua tapi kami akan melakukan yang terbaik untuk mengatasinya,” ujar Bilic.

Di kubu Besiktas, beberapa pemain yang cedera itu, yakni kiper Tolga Zengin, bek Ismail Koybasi dan penyerang Cenk Tosun. Sementara pemain yang tak bisa dimainkan karena larangan bertanding adalah Ersan Gulum dan Ramon Mota. (Imam Yuda Saputra/JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya