SOLOPOS.COM - Samuel Etoo (Reuters/Dylan Martinez)

Bintang sepak bola Kamerun, Samuel Eto’o, terancam dipecat Sampdoria karena mangkir dari latihan.

Solopos.com, GENOA — Pemain baru klub Serie A, Sampdoria, Samuel Eto’o, langsung membuat masalah di klubnya tersebut. Samuel Eto’o mangkir dari latihan dan terancam dipecat.

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

Dikutip dari Forza Italian Football, Selasa (3/2/2015), pelatih Sampdoria, Sinisa Mihajlovic, kecewa dengan perilaku bintang sepak bola berusia 33 tahun itu. Mihajlovic dan para pemain Il Samp, merasa sangat tidak dihargai Eto’o.

Samuel Eto’o resmi dikontrak Sampdoria pada 27 Januari lalu, selama 2,5 tahun. Mantan bintang sepak bola Barcelona ini ditransfer dari Everton. Perilaku Eto’o yang mangkir dari latihan, menunjukkan Eto’o tidak layak disebut pemain profesional.

Perilaku buruk Samuel Eto’o berawal saat Sinisa Mihajlovic memerintahkan kepada anak asuhnya untuk berlatih dua kali lipat. Hal itu karena akhir pekan lalu, Sampdoria kalah telak dari Torino dengan skor 5-1. Mantan bintang sepak bola Chelsea itu tidak terima dan mangkir dari latihan.

Dilansir dari Football Italia, Selasa, Samuel Eto’o mangkir latihan dan pergi ke Kota Milan. Tidak ada yang tahu mengenai aktivitas bintang sepak bola asal Kamerun itu di Milan. Mihajlovic menyebutkan tidak ada masalah antara Eto’o dengan pemain lainnya.

”Tidak ada pertikaian di tim, Anda membutuhkan dua orang untuk bertikai. Namun, ini hanya Eto’o seorang. Dia pergi begitu saja. Menurut Saya, Etoo sangat tidak menghargai tim,” ujar Mihajlovic.

Belum ada kabar tentang kondisi Samuel Eto’o di Sampdoria. Namun, perilaku bintang sepak bola sekaliber Eto’o tidak layak untuk ditiru. Bursa transfer musim dingin telah ditutup Selasa ini. Nasib Samuel Eto’o di Sampdoria kini tidak jelas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya