Sport
Selasa, 18 September 2018 - 20:25 WIB

Bisa Juara Liga Champions Musim Ini, Barcelona?

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, BARCELONA</strong> – Barcelona gagal tampil memuaskan di <a href="http://bola.solopos.com/read/20180918/498/940403/prediksi-skor-line-up-barcelona-vs-psv">Liga Champions</a> dalam tiga musim terakhir. Padahal, mereka selalu disebut menjadi kandidat juara kompetisi tertinggi antarklub Eropa tersebut. Lantas bagaimana dengan peluang mereka di musim ini.</p><p>Barca selalu finis di babak perempatfinal Liga Champions dalam tiga musim terakhir. Kali terakhir mereka menjadi juara Liga Champions adalah pada musim 2014/2015. Padahal, mereka cukup dominan di kancah domestik dengan dua kali juara La Liga dan tiga kali menjuarai Copa del Rey.</p><p>Tiga gelar Liga Champions dalam tiga musim terakhir justru direbut musuh bebuyutan <a href="http://bola.solopos.com/read/20180829/498/936704/iniesta-barcelona-bisa-raih-semua-gelar">Barca</a>, Real Madrid. Hal itu semakin membuat kuping Barca panas. Tak ayal, mereka langsung membenahi skuat pada musim panas lalu demi meraih gelar Liga Champions.</p><p>Arturo Vidal, Clement Lenglet, Arthur Melo, hingga Malcom didaratkan ke Camp Nou. Barca pun sudah menunjukkan taringnya. Dari empat laga yang sudah dijalani di Liga Spanyol, mereka selalu menang. Tim asuhan Ernesto Valverde itu pun memuncaki klasemen sementara.</p><p>Lantas bagaimana peluang mereka di Liga Champions. Barca sendiri masuk di Grup B. Grup ini termasuk salah satu grup neraka lantaran diisi juga oleh Tottenham Hotspur, Inter Milan, dan PSV Eindhoven. Gelandang Barca, <a href="http://bola.solopos.com/read/20180506/498/914685/misi-balas-dendam-coutinho-di-el-clasico-perdananya">Philippe Coutinho</a>, tak mau menyebut timnya sebagai favorit.</p><p>"Menentukan favorit itu tugasnya media. Kami punya grup yang sangat sulit. Kelolosan akan ditentukan dengan selisih tipis," ujar Coutinho seperti dikutip dari Marca, Selasa (18/9/2018).</p><p>"Kami bakal harus berada di level terbaik di setiap pertandingan, jadi kami tak terkejut. Liga Champions adalah kompetisi yang sangat penting dan saya sudah sangat ingin bermain untuk tim saya."</p><p>"Kami akan berjuang untuk setiap titelnya. Ini adalah turnamen terpenting di dunia dan kami semangat untuk tampil baik tahun ini," tutupnya.</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif