Sport
Rabu, 11 Maret 2015 - 01:25 WIB

BNP PARIBAS OPEN 2015 : Serena Kembali Berpartisipasi, Djokovic Siap Bidik Gelar

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petenis nomor satu dunia Novak Djokovic dan Serena Williams akan turun di turnamen BNP Paribas Open 2015. Ist/indiatoday.intoday.in

BNP PARIBAS OPEN 2015 yang merupakan turnamen tenis dunia dan menjadi salah satu agenda ATP World Tour Masters 1000 yang digelar di Indian Wells.

Solopos.com, INDIAN WELLS— Petenis putri nomor satu dunia, Serena Williams, akan kembali berpartisipasi untuk kali pertama di ajang Indian Wells Masters yang mulai bergulir Rabu (11/3/2015). Petenis asal Amerika Serikat ini sempat memboikot turnamen bertajuk BNP Paribas Open 2015 selama 14 tahun lantaran kasus rasisme yang diterimanya.

Advertisement

Serena memang tengah mencoba memaafkan insiden yang dialami keluarganya dengan kembali ke kejuaraan ini sejak musim 2001 silam. Hal ini berbeda dengan sang kakak, Venus Williams, yang memilih meneruskan jadwalnya untuk tak hadir di ajang level masters ini.

Serena yang baru saja memenangi gelar grand slam untuk kali ke-19 dengan merebut titel Australian Open 2015 ini pernah juara di Indian Wells. Ia mengangkat trofi juara saat masih berusia 17 tahun di musim 2001 yang bertepatan dengan isu rasial tersebut.

“Begitu sulit bagi saya untuk melupakan apa yang terjadi pada 2001 silam. Saya mengikuti kata hati untuk keputusan ini. Indian Wells merupakan bagian dari kisah saya. Saya kira kami punya kesempatan untuk menuliskan akhir yang berbeda,” kata Serena, dilansir Reuters, Selasa (10/3).

Advertisement

Petenis berusia 33 tahun ini dijadwalkan bertanding pada Jumat (13/3). Ia bakal ditantang oleh pemenang antara petenis Rumania, Monica Niculescu, dan petenis Serbia, Alexsandra Krunic. Dari 20 petenis top dunia, hanya dua petenis yang absen di kejuaraan ini. Mereka adalah petenis nomor empat dunia, Petra Kvitova, dan petenis ranking ke-17 dunia, Venus Williams.

Sebanyak 32 petenis unggulan mendapatkan bye di babak pertama. Mereka baru akan bermain di babak kedua. Di samping itu, petenis ranking ke-16 dunia asal Italia, Flavia Pennetta, hadir sebagai juara bertahan.

Sementara itu, di nomor tunggal putra, Novak Djokovic siap membidik gelar keempatnya di Indian Wells. Petenis ranking pertama dunia itu hadir sebagai juara bertahan. Sebelumnya, petenis asal Serbia tersebut sudah merebut titel ini tiga kali, yakni musim 2008, 2011, dan 2014.

Advertisement

Akan tetapi, target Djokovic tak akan mudah mengingat dua musuhnya siap menjegal langkahnya.  Rafael Nadal berambisi membawa pulang trofi juara untuk kali keempat. Begitu pula dengan Roger Federer yang mengincar titel kelima di BNP Paribas Open.

“Kondisi saya cukup bagus untuk bermain. Begitu juga dengan psikis saya. Saya berharap bisa melanjutkan permainan saya ke level tinggi sepanjang musim ini,” jelas Djokovic. (Farida Trisnaningtyas/JIBI)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif