SOLOPOS.COM - Dukungan Brajamusti saat laga PSIM vs Persela, Selasa (20/4/2015). (Desi Suryanto/JIBI/Harian Jogja)

Brajamusti, kelompok suporter PSIM menilai bahwa pembentukan korwil dan korcam terutama di daerah perbatasan penting.

 

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

 
Harianjogja.com, JOGJA — Salah satu kelompok suporter PSIM, Brajamusti merencanakan pembentukan Koordinator Wilayah (Korwil) dan Koordinator Kecamatan (Korcam). Pembentukan Korwil dan Korcam dinilai penting oleh DPP Brajamusti untuk memperkuat koordinasi dengan anggotanya.

Presiden Dewan Pengurus Pusat (DPP) Brajamusti Rahmad Kurniawan menyatakan, pembentukan korwil dan korcam akan difokuskan pada kantong-kantong anggotanya terutama di area perbatasan dengan basis suporter tim lain. Pembentukan kedua wadah ini di lokasi perbatasan dinilai penting karena di wilayah tersebut sangat rentan terjadi gesekan antaranggotanya dengan kelompok suporter lain. Diharapkan dengan pembentukan korwil dan korcam maka potensi gesekan bisa diantisipasi dan diredam.

“Karena kalau ada korwil dan korcam, koordinasi dan pemantauan terhadap akar rumput menjadi lebih. Selama ini, terjadinya gesekan seringnya karena tak maksimalnya koordinasi pengurus DPP dengan laskar-laskar yang ada di tataran akar rumput,” ujar pria yang akrab dipanggil Mamek ini, di sela acara Rapat Kerja DPP Brajamusti, Minggu (24/1/2016) di Aula Lantai II Kantor Pemkot Jogja
Selain pembentukan korwil dan korcam, Mamek mengungkapkan pendataan anggota juga dilakukan. Pendataan dan pembaharuan Kartu Tanda Anggota (KTA) terus dilakukan.

“Sudah ada sekitar 50 laskar yang sudah kami perbaharui KTA-nya. Total KTA yang kami edarkan sudah 1.350 lembar,” lanjut Mamek.

Pembaharuan KTA, menurut Mamek terus dilakukan hingga jelang Musyawarah Anggota (Musta) 2017 mendatang. Selama ini kesulitan yang dialami oleh DPP Brajamusti terkait dengan pendataaan KTA adalah keberadaan para anggota. Di mana anggota dari Brajamusti tidak hanya berada di Kota Jogja, namun juga tersebar di sejumlah wilayah di DIY.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya