SOLOPOS.COM - Tontowi/Lilyana Bidik Medali Emas Olimpiade 2016 (Badmintonindonesia.org)

Bulu tangkis Indonesia bakal diwarnai tekad ganda campuran Tontow dan Lilyana yang membidik medali emas Olimpiade 2016.

Solopos.com, WUHAN — Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir semakin optimistis merebut medali emas Olimpiade 2016 mendatang. Kedua atlet bulu tangkis Indonesia itu sukses merebut gelar juara Badminton Asia Championships 2015, Minggu (26/4/2015), di Wuhan, Tiongkok.

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

Dikutip dari Badmintonindonesia.org, Senin (27/4/2015), gelar yang mereka rebut kali ini bisa menambah kepercayaan diri Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir di turnamen selanjutnya menuju olimpiade di Brasil, 2016 mendatang. Bulu tangkis Indonesia memang ditargetkan mengembalikan tradisi emas yang hilang di Olimpiade London 2012 lalu.

“Target besar merebut medali emas di Olimpiade 2016, kami harus optimistis. Tapi menuju ke sana, ada banyak turnamen yang harus kami lalui. Kami ingin tetap fokus dan berharap bisa bermain maksimal,” kata Tontowi.

Liliyana Natsir mengatakan, saat ini, lawan berat di sektor ganda campuran masih dari dua pasangan Tiongkok, Zhang Nan/Zhao Yunlei dan Xu Chen/Ma Jin, serta pasangan Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen.

“Sejauh ini lawan berat kami masih dari Tiongkok, Zhang/Zhao, Xu Chen/Ma Jin, dan Fischer/Pedersen. Kami tidak boleh lengah, semua pemain harus diwaspadai. Hanya saja secara ranking, Tiongkok dan Denmark menjadi pemain-pemain kuat yang harus diantisipasi lebih,” kata Liliyana.

Selain mempersiapkan target besar di Olimpiade 2016, Tontowi/Liliyana juga tengah bersiap menuju Piala Sudirman 2015 yang akan digelar Mei, di Dongguan, Tiongkok. Keduanya akan turun memperkuat tim bulu tangkis Indonesia dan berharap bisa menyumbangkan poin.

“Persiapan kami di Piala Sudirman sudah cukup baik ya. Apalagi di sini kami bisa juara, mudah-mudahan di Piala Sudirman nanti kami bisa lebih percaya diri dan bisa menyumbangkan poin untuk tim Indonesia,” pungkas Tontowi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya