Sport
Minggu, 6 Oktober 2013 - 03:00 WIB

BUNDESLIGA 2013/2014 : Telan Kekalahan Pertama, Klopp Mengaku Kecewa

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pelatih Borussia Dortmund, Jurgen Klopp. dok (JIBI/Solopos/Reuters)

Solopos.com, MONCHENGLADBACH – Pelatih Borussia Dortmund, Jurgen Kloop, mengaku kecewa dengan hasil buruk yang diterima timnya di pekan kedelapan Bundesliga 2013/2014. Dortmund untuk kali pertamanya menelan kekalahan setelah dibekuk Borussia Monchengladbach 0-2 di Borussia Park, Sabtu (5/10/2013).

Klopp mengaku timnya banyak membuang kesempatan sehingga takluk dari Moenchengladbach.

Advertisement

Sepanjang pertandingan, Dortmund memang banyak menguasai pertandingan. Namun, di 10 menit terakhir peruntungan Dortmund berubah drastis.

Mats Hummels di kartu merah di menit ke-80 setelah melanggar pemain lawan, Havard Nordtveit, di kotak terlarang. Hadiah penalty pun dieksekusi dengan sempurna oleh Monchengladbach lewat kaki Max Kruse di menit ke-81.

Advertisement

Mats Hummels di kartu merah di menit ke-80 setelah melanggar pemain lawan, Havard Nordtveit, di kotak terlarang. Hadiah penalty pun dieksekusi dengan sempurna oleh Monchengladbach lewat kaki Max Kruse di menit ke-81.

Dengan jumlah 10 pemain, Dortmund gagal menyamakan kedudukan dan justru kembali kebobolan lewat gol Raffael di menit ke-86.

Kekalahan ini membuat Dortmund turun peringkat ke urutan dua. Posisinya di puncak klasemen digeser rival terberatnya, Bayern Munich, yang pada laga lebih telak bermain 1-1 dengan Bayer Leverkusen.

Advertisement

“Kami mengkritisi diri sendiri dan percaya bahwa kami memiliki peran dalam kekalahan ini,” ujar Klopp dikutip Soccerway, Minggu (6/10/2013).

“Kami menguasai permainan, tapi tidak cukup berpeluang. Jadi kami memberikan celah dan Monchengladbach memanfaatkannya.”

“Ini pertandingan yang tak biasa. Timku melakukan dengan baik untuk waktu yang lama, kami menempatkan lawan di bawah tekanan serta serangan yang bertubi-tubi, tapi tak menciptakan gol.”

Advertisement

Klopp menambahkan dirinya yakin timnya bisa mengambil pelajaran banyak dari kekalahan ini. Klopp juga menolak untuk mengkritik wasit yang memberi Hummels kartu merah dan hadiah penalti untuk lawan.

“Penalti, saya tak melihatnya di TV,” imbuh Klopp.

“Dengan 10 pemain, itu sangat berat, kemudian datang gol kedua dan kami kalah.”

Advertisement

“Kami mengambil sisi positif, jadi kekalahan menyakitkan sedikit berkurang.”

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif