SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Bursa transfer diwarnai dengan ketertarikan sejumlah tim terhadap striker Juventus, Alvaro Morata.

Solopos.com, TURIN — Klub raksasa Seri-A, Juventus, menegaskan tak berniat menjual Alvaro Morata ke klub lain, termasuk Real Madrid.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

Morata tampil moncer pada musim 2014/2015 namun mengalami tren penurunan pada musim 2015/2106. Striker 23 tahun itu baru sekali mengukir gol dalam 18 pertandingan Seri-A 2015/2016. Tetapi, hal itu tak mengurangi ketertarikan klub-klub lain, salah satunya Madrid yang juga pemilik Morata sebelumnya.

Klub raksasa Spanyol itu dilaporkan ingin memulangkan sang pemain pada bursa transfer pemain musim dingin 2016. Terlebih, terdapat klausul buy back yang akan memudahkan Madrid dalam melakukan keinginannya.

Tetapi, Direktur Olahraga Juventus, Giuseppe Marotta, menepis kemungkinan melepas Morata dalam waktu dekat. Marotta menegaskan Morata adalah pemain muda berbakat dan Juventus akan menjaganya dari kemungkinan hengkang ke klub lain.

“Sejauh yang kami tahu tidak ada maksud untuk memulai negosiasi dengan Real atau klub lain mana pun. Dia [Morata] adalah landasan bagi tim ini. Dia pemain muda yang telah menjadi juara dan biasanya kami akan menjaga pemain seperti ini,” kata Marotta dilansir Football Italia, Senin (18/1/2016).

“Tujuan kami adalah untuk mencari dan mendatangkan pemain-pemain muda yang akan mewakili sepak bola pada hari ini dan di masa depan,” lanjut dia.

Morata bermain sebagai pengganti dalam pertandingan Seri-A melawan Udinese, Minggu (17/1/2016) malamWIB. Striker asal Spanyol itu menggantikan Paulo Dybala yang menjadi bintang kemenangan dengan menyumbang dua gol dan dua assist dalam kemenangan 4-0 atas Udinese di Stadio Communale Friuli, Udine.

Hasil mencolok itu melanjutkan kebangkitan Juventus di pentas liga domestik. Nyonya Tua, julukan Juventus, membuntuti Napoli dengan hanya terpaut dua poin di papan klasemen. Napoli bertengger di puncak klasemen Seri-A dengan 44 poin sedangkan Juventus telah mengumpulkan 42 poin sejauh ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya