Sport
Kamis, 13 Agustus 2015 - 06:30 WIB

BURSA TRANSFER : Dilepas Juventus, Simone Pepe Berlabuh ke Chievo

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Bursa transfer musim panas ini belum berakhir. Chievo resmi menggaet mantan punggawa Juventus, Simone Pepe.

Solopos.com, TURIN – Juventus resmi kehilangan pemain sayap mereka, Simone Pepe. Pemain 31 tahun itu resmi bergabung dengan Chievo pada bursa transfer musim panas ini.

Advertisement

Simone Pepe sebelumnya telah dilepas oleh menajemen Juventus pada akhir musim lalu. Dia telah membela Bianconerri selama lima musim. Musim lalu, Pepe tidak mendapat tempat di tim utama pilihan Massimiliano Allegri.

Dia hanya bermain sebanyak 15 kali di Serie-A dalam tiga tahun terakhir. Minimnya jumlah bermain Pepe lantaran pemain itu kerap mendapat cedera. Dia pun lebih sering menghabiskan waktu di ruang perawatan.

Musim lalu saat dia kembalui dari cedera, dia kalah bersaing dengan winger-winger Juventus lainnya. Pepe pun hanya mencatatkan 11 penampilan bersama Juventus. Semua penampilan itu juga sebagai pemain pengganti.

Advertisement

“Chievo Verona resmi mengumumkan perekrutan Simone Pepe,” tulis pernyataan klub seperti dilansir Football Italia, Rabu (12/8/2015). “Gelandang yang lahir di Albano, 30 Agustus 1983, telah menghabiskan lima musim terakhir bersama Juventus,” lanjut poernyataan itu.

Pepe sendiri akan mengenakan kaus bernomor punggung 7 di Chievo. Klub itu berharap bisa bersaing di Liga Italia 2015/2016 dengan mengandalkan pengalaman Pepe yang telah membela Tim Nasiona Italia sebanyak 23 kali.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif