SOLOPOS.COM - Alvaro Morata (Sbs.com.au)

Bursa transfer diwarnai dengan Alvaro Morata yang kembali ke Real Madrid.

Solopos.com, MADRID – Real Madrid memulangkan striker Alvaro Morata dari Juventus. Madrid mengaktifkan klausul buy-back saat menjual Morata ke Juve pada 2014 lalu.

Promosi Meniti Jalan Terakhir menuju Paris

Morata dijual Madrid ke Juve karena tak mendapat tempat utama di Los Blancos. Selama dua musim berseragam Juve, Morata tampil baik. Bahkan dia berperan besar menyingkirkan Madrid di semifinal Liga Champions 2016.

Atas performa apik Morata selama dua musim itu pula, Madrid berniat memulangkan Morata. Los Blancos mengaktifkan klausul buy-back dan harus membayar senilai 30 juta euro atau setara dengan Rp449 miliar.

Sebelumnya, masa depan Morata memang dispekulasikan. Beberapa tim papan atas Eropa pun siap membajak pemain 23 tahun itu, termasuk dua raksasa Premier League, Chelsea dan Arsenal. Namun kini, Madrid yang berhasil mendapatkan Morata.

“Real Madrid CF sudah menginformasikan kepada Juventus FC untuk mengaktifkan hak untuk membeli pemain mereka Alvaro Morata, yang akan bergabung dengan tim utama pada latihan pramusim di bawah arahan Zinedine Zidane,” demikian pernyataan resmi Madrid seperti dilansir Soccerway, Rabu (22/6/2016).

Selama dua musim berseragam Juve, Morata telah tampil 93 kali dan mencetak 27 gol. Dia juga berjasa membawa Juve memangi Serie-A Italia dan Coppa Italia dua kali beruntun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya