SOLOPOS.COM - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho. (Reuters / Jason)

Bursa transfer diwarnai dengan MU yang tak akan belanja pemain.

Solopos.com, MANCHESTER – Manchester United kemungkinan tidak akan memiliki amunisi baru pada Januari 2017 ini. Pelatih Jose Mourinho menyebut timnya hanya ingin menjual sejumlah pemain dan tak akan membeli.

Promosi 204,8 Juta Suara Diperebutkan, Jawa adalah Kunci

MU sendiri dikaitkan dengan sejumlah pemain di bursa transfer musim dingin ini. Salah satunya adalah bek Benfica, Victor Lindelof. Bek 22 tahun itu dianggap sosok yang tepat untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Eric Bailly yang membela negaranya di Piala Afrika.

Sementara untuk pemain yang ancang-ancang hengkan dari Old Trafford, terdapat sejumlah nama. Yang paling santer tentu Morgan Schneiderlin. Kesulitan mendapat tempat utama, Schneiderlin pun ingin pindah. Pria Prancis itu disebut-sebut selangkah lagi bergabung dengan Everton.

Selain Schneiderlin, Bastian Schweinsteiger dan Memphis Depay juga menjadi pemain yang disebut-sebut segera meninggalkan MU. Masalah menit bermain masih menjadi alasan untuk hengkang dari Setan Merah.

Mourinho sendiri menyadari ada sejumlah pemain yang ingin keluar. Dia pun menyebut hal itu sangat mungkin terjadi di musim dingin ini. Namun untuk pemain yang datang ke Old Trafford, Mourinho meminta manajemen lebih fokus ke musim panas mendatang saja.

“Saya pikir bursa transfer musim dingin ini kami hanya akan menjual dan tidak membeli, ini firasat saya,” ujar Mourinho seperti dikutip dari Espnfc, Kamis (12/1/2017).

“Mari menghimpun uang untuk menyerbu bursa musim panas nanti seperti yang kami lakukan musim panas ini. Kami merekrut empat pemain dari level tertinggi dan kami tahu mereka bisa membantu,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya