SOLOPOS.COM - Alessio Romagnoli (101greatgoals)

Bursa transfer diwarnai dengan ketertarikan Chelsea mendatangkan Alessio Romagnoli.

Solopos.com, MILAN – Chelsea gencar dikabarkan mendekati bek AC Milan, Alessio Romagnoli. Tapi Milan menegaskan bek andalannya itu tak akan dijual, meski tawaran yang nantinya akan diberikan bernilai besar.

Promosi Iwan Fals, Cuaca Panas dan Konsistensi Menanam Sejuta Pohon

Pelatih Chelsea, Antino Conte, memang menyatakan membutuhkan tambahan amunisi di lini belakang. Conte menyebut lima bek yang dimiliki Chelsea saat ini belum cukup untuk mengarungi kompetisi musim 2016/2017. Oleh karena itu, The bLues disebut-sebut membidik Romagnoli.

Bahkan klub milik Roman Abramovic itu siap menaikkan tawarannya. The Blues awalnya siap mengeluarkan dana senilai 3o juta poundsterling atau Rp523 miliar. Tapi kemudia mereka menaikkan tawaran menjadi 34 juta poundsterling (Rp593 miliar) untuk merayu Milan.

Tapi Rossonerri tak bergeming. Mereka menegaskan tak akan menjual Romagnoli. Milan merasa Romagnoli merupakan aset besar miliknya. Terlebih menurut catatan Who Scored, Romagnoli memiliki 5,4 clearence, 1,3 tekel bersih, 2,5 intercept, dan memenangi 2,3 duel udara per pertandingan.

“AC Milan sudah menerima sebuah tawaran finansial yang penting dari Chelsea untuk pemain kami Alessio Romagnoli,” demikian pernyataan Milan di situs resminya.

“Si pemain tidak dijual. Jadi negosiasi tidak akan dilanjutkan. Kami berterima kasih kepada Chelsea, klub yang selalu memiliki hubungan baik dengan Milan.”

Romagnoli sendiri baru bergabung dengan Milan pada musim lalu dari AS Roma. Dia dikontrak Milan hingga 2020 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya