SOLOPOS.COM - Praveen Jordan/Debby Susanto (Badmintonindonesia.org)

BWF Super Series Finals 2017 menyajikan performa jeblok Praveen/Debby.

Solopos.com, DUBAI – Praveen Jordan/Debby Susanto tak akan lagi berpasangan pada tahun depan. Partai ketiga penyisihan grup A BWF Super Series Finals 2017 pun menjadi laga terakhir Praveen dan Debby berpasangan.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Sayangnya, Praveen/Debby gagal tampil maksimal di BWF Super Series Finals 2017. Mereka bahkan harus tersingkir dengan status juru kunci dengan selalu kalah dari tiga laga yang sudah dijalani. Terbaru, Praveen/Debby tumbang dari wakil Jepang, Kenta Kazuno/Ayane Kutihara, dengan skor 13-21 dan 17-21, Jumat (15/12/2017).

Kepala Pelatih Ganda Campuran PBSI, Richard Mainaky, pun memutuskan untuk mencerai keduanya pada tahun depan. Praveen nantinya akan dipasangkan dengan Melati Daeva Oktavianti. Sedangkan Debby akan berpasangan dengan Ricky Karanda Suwardi yang banting stir dari sektor ganda putra ke ganda campuran.

Selama berpasangan, Praveen/Debby telah mengoleksi sejumlah gelar diantaranya medali perunggu Asian Games 2014, medali emas SEA Games Singapura 2015, juara India Open Grand Prix Gold 2016, juara All England Open Super Series Premier 2016, serta juara Korea Open Super Series 2017.

“Ini keputusan pelatih, penilaian pelatih, mungkin kami butuh direfresh juga. Dengan berpasangan dengan partner baru, kan kita tidak tahu, mungkin saja Indonesia bisa punya beberapa andalan di ganda campuran, kita lihat saja waktu berjalan,” kata Debby seperti dikutip dari Badmintonindonesia.org, Jumat.

“Soal dipisah, ini kan untuk jangka panjang, enggak masalah mau dipisah-pisah, kalau ada hasil positif kenapa tidak. Walaupun saya dan cik Debby dipisah, tidak apa-apa, semoga kami dapat hasil yang lebih baik bersama pasangan masing-masing,” timpal Praveen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya