SOLOPOS.COM - Thomas Vermaelen (Twitter.com/@Footy_Jokes)

Cedera pemain dialami bek Barcelona, Thomas Vermaelen.

Solopos.com, BARCELONA – Raksasa Spanyol, Barcelona harus kehilangan pilarnya di lini belakang. Thomas Vermaelen mengalami masalah pada betisnya kala Barca bertandang ke Vicente Calderon untuk menghadapi Atletico Madrid, Sabtu (12/9/2015).

Promosi Primata, Permata Indonesia yang Terancam Hilang

Seperti dikutip dari situs resmi Barcelona, Senin (14/9/2015), Vermaelen ditarik keluar digantikan Jeremy Mathieu menit ke-27 pada pertandingan itu. Bek asal Belgia itu pun diprediksi bakal absen hingga tiga pekan. Kondisi itu tentu sangat menyulitkan bagi Barcelona.

Pasalnya, tim polesan Luis Enrique itu belum bisa memainkan Gerard Pique lantaran masih menerima hukuman akibat berkata kasar pada wasit. Pique masih harus menunggu satu pertandingan lagi sebelum merumput kembali bersama Blaugrana.

Sementara itu cedera Vermaelen ini sempat bikin waswas Barca. Pasalnya, musim lalu Vermaelen nyaris absen selama semusim penuh karena cedera. Untungnya cedera kali ini bukan karena cedera kambuhan.

Apabila Vermaelen benar menepi selama tiga pekan, dia bakal melewatkan sejumlah partai penting Barca. Di Lali Spanyol, Vermaelen bisa absen melawan Levante, Celta Vigo, dan Las Palmas. Sementara di Liga Champions, Vermaelen bisa melewatkan partai kontra AS Roma dan Bayer Leverkusen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya