SOLOPOS.COM - Robin van Persie saat keluar dari stadion dengan kruk seusai pertandingan lawan Swansea. Ist/dok

Cedera pemain Manchester United Robin van Persie membayangi performa klub. Sebab RVP bakal tak bisa tampil di laga-laga krusial.

Solopos.com, MANCHESTER— Striker Manchester United, Robin van Persie, diperkirakan bakal absen selama sebulan setelah menderita cedera ligamen engkel ketika turun di markas Swansea City, Liberty Stadium, akhir pekan lalu.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Van Persie meninggalkan Liberty Stadium dengan mengenakan kruk dan pengaman kaki. Sesuai hasil pemeriksaan terbaru, penyerang asal Belanda itu diperkirakan bakal menepi dari lapangan selama tiga hingga empat pekan ke depan.

Lini depan Setan Merah pun hanya menyisakan Wayne Rooney dan Radamel Falcao. Sementara striker muda United, James Wilson, juga mengalami cedera saat membela Manchester United, pekan lalu. Hanya, cedera Wilson tidak terlalu parah dan kemungkinan bisa dimainkankan ketika United menjamu Sunderland pada lanjutan Liga Premier, Sabtu (28/2/2015) ini.

Berita terbaru tentang kondisi Van Persie jelas membuat United bisa terpukul. Sebab United akan melakoni laga-laga krusial dalam sebulan ke depan. Selain menjamu Sunderland, Manchester Merah akan melawat ke kandang Newcastle United, menjamu Tottenham Hotspur, dan bertandang ke markas Liverpool di Liga Premier. Selain itu, Setan Merah juga akan turun pada perempat final Piala FA melawan Arsenal, 9 Maret nanti.

The Flying Dutchman, julukan Van Persie, memang belum menunjukkan performa terbaiknya. Meski demikian, pemain yang akrab disapa RVP itu memimpin daftar top scorer Setan Merah dengan 10 gol pada musim ini.

Sementara itu, United resmi memperpanjang pemain binaan mereka, Tyler Blackett. Pemain muda berusia 20 tahun tersebut  menandatangani perpanjangan kontrak hingga 2017, dan disebut-sebut akan menerima kenaikan gaji dari 2.000 poundsterling (Rp39,9 juta) menjadi 20.000 poundsterling (Rp399,07 juta) per pekan.

“Saya gembira Tyler menandatangani kontrak baru. Dia pemain United berikutnya yang bersinar lewar sistem akademi untuk bersaing ke skuat utama tim,” jelas Manajer United, Louis van Gaal, seperti dilansir Daily Mail. (Hanifah Kusumastuti/JIBI)

Perkiraan Lima Laga Setan Merah Tanpa Van Persie
– 28 Februari: Vs Sunderland (home)  Liga Premier
– 4 Maret:  Vs  Newcastle (away)     Liga Premier
– 9 Maret:  Vs Arsenal (home)          Piala FA
– 15 Maret:  Vs Tottenham (home)   Liga Premier
– 22 Maret: Vs Liverpool (away)        Liga Premier

Sumber: Daily Mail. (hkt/JIBI)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya