SOLOPOS.COM - Luis Suarez (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Cedera pemain dialami Luis Suarez.

Solopos.com, BARCELONA – Luis Suarez tengah diterpa cedera. Hal itu merupakan kerugian bagi Timnas Uruguay yang membutuhkan dirinya saat berlaga di Copa America Centenario.

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Suarez mendapat cedera saat membela Barcelona melawan Sevilla di final Copa del Rey, Senin (23/5/2016) dinihari WIB kemarin. Suarez hanya bermain selama 57 menit sebelum digantikan Rafinha. Kondisi Suarez ini pun tidak akan mengganggu Barca mengingat mereka sudah menuntaskan musim.

Tapi lain halnya bagi Uruguay. Pasalnya, La Celeste bakal berlaga di Copa America Centenario awal Juni 2016 mendatang dan tenaga Suarez sangat dibutuhkan. Tim medis Uruguay dan Barcelona pun melakukan pertemuan untuk membahas terapi Suarez.

Hasilnya, Suarez akan dirawat di Barcelona selama sepekan, dan akan langsung terbang ke Amerika Serikat untuk bergabung dengan Timnas Uruguay. Suarez diketahui menderita cedera hamstring dan kemungkinan membutuhkan waktu tiga pekan untuk pemulihan. Suarez kemungkinan baru bisa berlaga di babak perempatfinal, itu artinya dia akan melewatkan laga di fase grup.

“Hasil tes medis pagi ini mengonfirmasi bahwa Luis Suarez punya masalah dengan otot paha kanannya. Berdasarkan saran dari tim medis klub, si pemain akan menjalani sesi pertama pemulihannya di Barcelona,” demikian pernyataan resmi Barca dikutip dari Soccerway, Selasa (24/5/2016).

“Pada tanggal 1 Juni, si pemain akan bergabung dengan timnas Uruguay di Amerika Serikat untuk melanjutkan lagi proses pemulihan kedua atas cedera ototnya itu.”

Tim medis Uruguay pun mengamini pernyataan Barca. “Suarez mengalami cedera hamstring yang membutuhkan waktu pemulihan tiga pekan,” ujar tim dokter Uruguay, Alberto Pan.

“Dia akan langsung terbang ke Amerika Serikat. Dia bisa main di fase gugur. Pelatih Tabarez sudah setuju untuk memainkan sesuka hatinya di Copa America ini,” tutupnya.

Uruguay tergabung dalam Grup C Copa America Centenario bersama Meksiko, Venezuela dan Jamaika. Uruguay akan menghadapi Meksiko di partai pertama pada 5 Juni 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya