SOLOPOS.COM - Pemain Liverpool, Philipe Coutinho, dihadang gelandang Chelsea, Cesc Fabregas (Telegraph.co.uk)

Chelsea vs Liverpool bertemu pada pekan ke-36 Liga Premier Inggris. Laga tersebut berakhir dengan skor 1-1.

Solopos.com, LONDON – Pekan ke-36 Liga Premier Inggris mempertemukan Chelsea vs Liverpool. Laga itu digelar di Stamford Bridge, London, Inggris, Minggu (10/5/2015).

Promosi Liga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

Laga itu tidak menentukan lagi bagi Chelsea. Hal itu dikarenakan anak asuh Jose Mourinho itu sudah dinyatakan sebagai juara Liga Inggris, pekan lalu. Namun, laga ini cukup penting bagi Liverpool untuk memburu tiket di Liga Eropa.

Pertandingan seru tersaji sejak awal laga. Namun Chelsea unggul lebih dulu melalui gol cepat John Terry pada menit ke-5. Kapten Chelsea itu menceploskan bola ke gawang melalui kepala setelah menerima umpan dari Cesc Fabregas.

Keadaan tertinggal membuat Liverpool bnerinisiatif menyerang untuk mengejar ketertinggalan. The Reds, julukan Liverpool, baru bisa menyamakan kedudukan satu menit jelang turun minu. Steven Gerrard berhasil menanduk bola ke gawang Courtois dan membuat skor berubah menjadi 1-1.

Pada babak kedua, anak asuh Brendan Rodgers berinisiatif menyerang terlebih dulu. Pada menit ke-48 sepakan Philipe Coutinho masih tipis di samping gawang Chelsea. Begitu juga dengan upaya Adam Lallana yang masih bisa digagalkan barisan pertahanan Chelsea.

Chelsea mencoba membalas lewat tendangan keras Willian pada menit ke-55. Sayang tendangan pemain kribo dari sudut sempit itu masih melenceng tipis di samping gawang. Peluang Chelsea berikutnya didapat Cesc Fabregas pada menit ke-72, namun tendangannya masih lemah.

Berbagai peluang untuk kedua tim terjadi di sisa menit pertandingan. Namun skor 1-1 tak berubah hingga wasit Andre Marriner meniup peluit tanda pertandingan usai.

Line up Chelsea vs Liverpool :
Chelsea
: Courtois, Ivanovic, Felipe, Zouma (Cahill 34′), Terry, Fabregas, Hazard, Obi Mikel, Willian, Loftus-Cheek (Matic 59′), Remy (Cuadrado 84′)
Liverpool: Mignolet, Johnson, Lovren, Can, Skrtel, Gerrard (Lucas 77′), Coutinho, Henderson, Lambert (Sinclair 66′), Lallana (Ibe 71′), Sterling

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya