SOLOPOS.COM - Chris John dengan tato naga di punggungnya (Ist/detiksport)

Solopos.com, PERTH — Chris John juara dunia tinju kelas bulu WBA, sudah 18 kali bertarung untuk mempertahankan gelar. Tapi melawan Simpiwe Vetyaka yang juga juara dunia IBO, Jumat (6/12/2013) mendatang adalah upaya pertama The Dragon untuk menggabungkan gelar dua organisasi tinju dunia.

Lawan yang akan dihadapi Chris Simpiwe Vetyeka adalah petinju Afrika Selatan pemegang sabuk juara dunia kelas bulu IBO. Dia merebut gelar tersebut setelah menang TKO atas Daud Yordan di Jakarta, bulan April silam.

Promosi Persib Bandung, Timnas Indonesia dan Percaya Proses

Dengan demikian, kalau bisa mengalahkan Vetyeka pada duel di Metro City, Perth, Australia, Jumat ini, Chris akan menyatukan gelar kelas bulu dari dua badan tinju dunia yang berbeda.

“Ya pasti dia terbuktikan. Di badan tinju IBO dia yang terbaik. Dia juaranya. Biasanya (yang saya lawan) peringkatnya di bawah saya,” tutur Chris saat ditemui sejumlah media dari Indonesia, termasuk detiksport, seusai sesi open work out di Harry’s Gym, Perth, Selasa (3/12/2013).

Lebih lanjut Chris mengatakan, duel unifikasi ini tak menjadi beban tersendiri untuknya. Dia hanya lebih mewaspadai lawannya kali ini. Apalagi Vetyeka pernah mengalahkan Daud.

“Saya pikir bukan pressure, tapi lebih kita pelajari teknik dia. Strategi kita lebih dimantapkan saja. Lebih waspada,” katanya.

“Pastinya dia petinju yang berteknik dan mempunyai fisik yang baik,” ujar petinju 34 tahun ini.

“Lebih banyak melakukan pukulan-pukulan counter dan berusaha untuk masuk ke jarak pukul saya. Karena dia diketahui lebih tinggi, jangkauan pasti lebih panjang daripada saya,” kata Chris saat ditanya soal strateginya di atas ring. (JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya