SOLOPOS.COM - Logo turnamen bulu tangkis China Open 2023.

Solopos.com, CHANGZHOU – Daftar lengkap hadiah turnamen bulu tangkis China Open 2023. Turnamen ini diikuti oleh para pebulu tangkis top dunia dari berbagai belahan dunia termasuk atlet Indonesia.

China Open 2023 atau dengan nama lengkap kejuaraan Victor China Open 2023 adalah turnamen bulu tangkis internasional yang berlangsung di Olympic Sports Center Gymnasium di Changzhou, Jiangsu, China, pada tanggal 5 hingga 10 September 2023.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

China Open 2023 merupakan bagian dari seri BWF World Tour Super 1000 pada BWF World Tour 2023. China Open 2023 adalah turnamen bulu tangkis kedua puluh dalam kalender BWF World Tour 2023 dan yang keempat untuk kategori Super 1000 musim ini.

Berapa hadiah turnamen bulu tangkis China Open 2023 kali ini? China Open 2023 memperebutkan hadiah sangat menggiurkan. Dari daftar hadiah yang telah tersebar ke publik China Open 2023 kali ini menyediakan total hadiah US$2 juta atau setara dengan Rp30,4 miliar (kurs rupiah saat ini).

Turnamen bulu tangkis China Open kali terakhir diselenggarakan pada 2019 atau sempat vakum selama dua tahun karena pandemi Covid-19 yang melanda dunia (berawal dari China).

daftar hadiah china open 2023
Pemain ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma dan pemain ganda campuran Lisa Ayu Kusumawati berlatih bersama di Olympic Sports Center Gymnasium di Changzhou, Jiangsu, China, Minggu (3/9/2023), sebagai persiapan menjelang bertanding di China Open 2023. (Istimewa/Tim Humas dan Media PP PBSI)

Sementara itu, untuk pengundian turnamen bulu tangkis China Open 2023 ini telah dilakukan pada Selasa, 15 Agustus 2023 yang lalu.

Sedangkan terkait lokasi latihan tim, seperti dikutip dari laman resmi BWF, pihak penyelenggara telah menyampaikan beberapa ketentuan di antaranya:

– Semua pemain diberikan waktu latihan di arena (lapangan) utama pada hari Senin tanggal 4 September 2023.

– Bagi (tim) yang tiba lebih awal dapat meminta lapangan latihan pada hari Minggu, 3 September 2023.

– Setiap pemain yang berkompetisi diberikan 3 shuttle (kok) baru untuk latihan.

– Matras lapangan pertandingan berwarna hijau.

Daftar lengkap hadiah turnamen bulu tangkis China Open 2023:

Babak 32 besar
Tunggal: US$2.000 (setara Rp30,4 juta)
Ganda: US$2.000

Babak 16 besar
Tunggal: US$6.000 (Rp91,4 juta)
Ganda: US$6.500 (Rp99 juta)

Babak perempat final
Tunggal: US$11.000 (Rp167,6 juta)
Ganda: US$12.500 (Rp190,5 juta)

Babak semifinal
Tunggal: US$28.000 (Rp426,8 juta)
Ganda: US$28.000

Final
Juara tunggal: US140.000 (Rp2,1 miliar)
Juara ganda: US$148.000 (Rp2,2 miliar)

Runner up tunggal: US$68.000 (Rp1,03 miliar)
Runner up ganda: US$70.000 (Rp1,06 miliar)

Demikian tadi daftar lengkap hadiah yang disediakan di turnamen bulu tangkis China Open 2023 yang dimulai pada Selasa (5/9/2023) dikutip dari prospektus kejuaraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya