Sport
Selasa, 29 Mei 2018 - 21:25 WIB

Demi ke Piala Dunia 2018, Mohamed Salah Dirawat di Spanyol

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, LIVERPOOL</strong> &mdash; <a href="http://bola.solopos.com/read/20180527/498/918742/cedera-parah-salah-batal-tampil-di-piala-dunia-2018">Mohamed Salah</a> akan terbang ke Spanyol untuk menjalani perawatan cedera bahu yang didapatnya saat laga final Liga Champions. Kemampuan dokter di Negeri Matador diharapkan dapat menyembuhkan <a href="http://bola.solopos.com/read/20180527/498/918749/bikin-salah-cedera-parah-aksi-sergio-ramos-dibela-frank-lampard">Salah</a> lebih cepat yakni sebelum Piala Dunia (PD) 2018, 14 Juni.</p><p>Winger Liverpool ini memang berpacu dengan waktu untuk bisa tampil di Rusia. Ini karena Salah sempat didiagnosis menderita dislokasi bahu setelah berduel dengan <a href="http://bola.solopos.com/read/20180527/498/918803/ramos-cepat-sembuh-salah-masa-depan-menantimu">Sergio Ramos</a> di final Liga Champions, Minggu (27/5/2018) dini hari WIB. Ada kekhawatiran proses penyembuhan akan memakan waktu hampir satu bulan sehingga Salah harus absen di pentas PD bersama Timnas Mesir.</p><p>Menyikapi kondisi terakhir, Federasi Sepak Bola Mesir (EFA) memutuskan Salah akan dirawat intensif di Spanyol untuk percepatan penyembuhan cedera. Kebijakan itu diambil setelah EFA berkonsultasi dengan Liverpool.</p><p>Selama perawatan, Salah akan didampingi pejabat EFA, dokter Timnas Mesir dan staf medis The Reds. &ldquo;Salah dalam semangat tinggi dan optimistis bisa kembali secepatnya untuk tim,&rdquo; demikian pernyataan EFA di website-nya, dilansir <em>ESPN,</em> Selasa (29/5/2018).</p><p>Mesir jelas sangat membutuhkan tenaga Salah di PD 2018. Apalagi The Pharaohs akan menjalani grup alot bersama tuan rumah Rusia, Uruguay dan Arab Saudi. Presiden Mesir, Abdel Fattah el-Sisi, bahkan turut mendoakan sang pemain agar segera pulih. Salah sendiri beberapa waktu lalu menyampaikan keyakinannya untuk bermain di Rusia.</p><p>&ldquo;Itu adalah malam yang sangat sulit, tapi saya adalah seorang pejuang. Meskipun ada kemungkinan [tak bisa tampil], saya yakin saya akan berada di Rusia untuk membuat Anda semua bangga,&rdquo; ujar Salah.</p><p>&ldquo;Cinta dan dukungan Anda akan memberi saya kekuatan yang saya butuhkan,&rdquo; cuit Salah dalam akun Twitter-nya.</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif