SOLOPOS.COM - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, dan Kapten Barcelona, Andres Iniesta saat berlaga di Santiago Bernabeu, Madrid, 23 April 2017 dalam laga Liga Spanyol. (JIBI/Reuters/Susana Vera)

Barcelona dan Real Madrid kejar-kejaran di puncak klasemen Liga Spanyol.

Solopos.com, SOLO – Persaingan ketat terjadi di perburuan gelar juara La Liga Primera Spanyol 2017/2018 ini. Dua tim raksasa, Barcelona dan Real Madrid hingga pekan ke-35 telah sama-sama mengoleksi 81 poin. Keduanya berpeluang besar menjuarai Liga Utama Spanyol itu.

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

Sampai di titik ini, Real Madrid boleh dibilang unggul. Tim asuhan Zinedine Zidane ini baru memainkan 34 laga, selisih satu pertandingan dengan Barcelona. Laga Celta Vigo vs Real Madrid yang seharusnya dimainkan Januari 2017 silam urung dilaksanakan lantaran markas Celta disapu badai.

Namun, langkah El Real tak semudah yang dibayangkan. Cristiano Ronaldo cs. masih harus menghadapi tim peringkat 4, Sevilla pada (15 Mei), tim lemah, Malaga (22 Mei). Sisanya, Minggu (7/5/2017) besok, El Real akan berhadapan dengan Granada yang sudah tak punya beban lantaran sudah pasti terdegradasi.

Sedangkan Barcelona, akan berhadapan dengan tim papan tengah Villareal (6 Mei), dan dua tim lemah Las Palmas (15 Mei) dan Eibar (22 Mei).

Ada faktor lain yang juga agak memberatkan Real Madrid. Merka juga masih harus membagi perhatian dengan Liga Champions. Madrid akan menghadapi Aetletico Madrid di semifina.

Media Spanyol sudah membuat berbagai prediksi terkait persaingan kedua tim ini. Banyak yang menilai Madrid akan bisa meraih hasil maksimal di kandang, tapi akan kesulitan saat berlaga di pertandingan terakhir melawan Malaga.

Pelatih Barcelona Luis Enrique sempat ditanya perihal prediksi ini.  Enrique menjawab dengan menyampaikan sebuah frase dari Bahasa Ibrani. “Jika nenek saya memiliki roda-roda, dia akan menjadi sepeda,” ujarnya, mengindikasikan keraguannya bahwa Malaga mampu membuat kejutan.

Empat Laga Sisa Real Madrid

  • Granada vs Real Madrid (Minggu, 7 Mei 2017)
  • Real Madrid vs Sevilla (Senin, 15 Mei 2017)
  • Malaga vs Real Madrid (Senin, 22 Mei 2017)
  • Celta Vigo vs Real Madrid

Tiga Laga Sisa Barcelona

  • Barcelona vs Villarreal (Sabtu, 6 Mei 2017)
  • Las Palmas vs Barcelona (Senin, 15 Mei 2017)
  • Barcelona vs Eibar (Senin, 22 Mei 2017)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya