SOLOPOS.COM - West Ham United vs Manchester United (Reuters/Andrew Couldridge)

Solopos.com, LONDON – Manchester United menelan kekalahan saat bertandang ke markas West Ham United dalam lanjutan Liga Premier Inggris. Jose Mourinho lantas mengkritik MU usai kekalahan tersebut.

Bertanding di Lodon Stadium, Minggu (22/9/2019) malam WIB, MU kalah dengan skor 2-0. Dua gol tuan rumah dilesakkan oleh Andriy Yarmolenko dan Aaron Cresswell. Ini merupakan kekalahan kedua MU dari enam pekan yang sudah berjalan.

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

Kekalahan ini membuat Setan Merah tertahan di peringkat kedelapan klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi delapan poin. Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer itu mencatatkan dua kemenangan, dua hasil imbang, dan dua kali kalah.

MU pun diprediksi akan sulit untuk bersaing di jalur juara dengan laju yang tak bagus itu. Bandingkan dengan Liverpool yang mampu menyapu bersih enam laga dengan kemenangan, serta Manchester City yang duduk di posisi kedua yang terpaut lima poin dari The Reds. Selain itu, City juga trengginas dengan kerap menang besar.

Mourinho lantas mengkritik performa MU itu. Pelatih asal Portugal itu menangani MU pada musim lalu. Menurutnya, MU tak ada perkembangan setelah memecat dirinya dan diganti dengan Solskjaer beserta kedatangan tiga pemain baru yakni Harry Maguire, Aaron Wan Bissaka, dan Daniel James. Meski diakuinya, performa MU saat diasuhnya juga tak bagus.

“Saya tak bisa menemukan hal positif apapun. Kami memang buruk musim lalu, tapi saya tak melihat ada perkembangan di musim ini, bahkan dengan adanya tiga pemain baru,” kata Mourinho seperti dilansir Sky Sports, Senin (23/9/2019).

“Saya harus bilang, para pemain dengan dampak positif. Saya menyukai tiga pemain baru itu dan saya rasa mereka mendatangkan kualitas bagus ke tim.”

“Tapi tim ini sendiri, sebagai sebuah kelompok, saya tak menyukainya sama sekali. Saya tak terkejut dengan hasil tersebut dan rasanya Ole tak bisa memetik banyak hal positif dari pertandingan itu,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya