Sport
Selasa, 27 Juli 2021 - 11:39 WIB

Dikalahkan Taiwan, Kevin/Markus Masih Punya Kans Juara Grup A Olimpiade Tokyo 2020

Newswire  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mengembalikan kok ke arah ganda putra Taiwan Yang Lee/Chi-Lin Wang dalam penyisihan Grup A Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Selasa (27/7/2021). (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/hp)

Solopos.com, TOKYO-Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon masih memiliki kans sebagai juara Grup A meski kalah dari Taiwan pada cabor bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020. Bertanding di Musasiho Forest Sport Plaza, Selasa (27/7/2021) pagi WIB, Kevin/Marcus kalah 18-21, 21-15, 17-21 dari ganda putra Lee Yang/Wang Chi-Lin.

The Minions secara mengejutkan tertinggal 1-7 dari Lee/Wang pada game pertama. Pasangan ganda putra dari China Taipei masih terus unggul 11-5 sampai interval.

Advertisement

Kevin/Marcus mencoba bangkit setelah jeda dan sukses memperkecil ketertinggalan menjadi 16-17. Lee/Wang mulai kembali fokus pada permainan dan mampu merebut gim pertama dengan kemenangan 21-18.

Baca Juga: Kalahkan Unggulan 1, Greysia/Apriyani Lolos Perempat Final sebagai Juara Grup

Advertisement

Baca Juga: Kalahkan Unggulan 1, Greysia/Apriyani Lolos Perempat Final sebagai Juara Grup

Lee/Wang kesulitan meladeni permainan Kevin/Marcus di game kedua. Peringkat satu dunia itu berhasil memimpin 11-9 sampai interval.

Kevin/Marcus terus memperlebar jarak dengan unggul 15-12. Pertandingan di gim kedua akhirnya mampu direbut Kevin/Marcus dengan kemenangan 21-15.

Advertisement

Baca Juga: Jadwal Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 Hari Ini, Ada Bulu Tangkis dan Panahan

 

Samakan Skor

Kevin/Marcus tak tinggal diam. The Minions mampu menyamakan skor menjadi 12-12, namun Lee/Wang sukses kembali unggul 14-12.

Advertisement

Lee/Wang terus sukses menjaga jarak dari Kevin/Marcus. Lee/Wang mampu memimpin 16-13, tapi dengan cepat dipangkas Kevin/Marcus menjadi 16-15. Lee/Wang akhirnya mampu merebut gim penentu dari kevin/Marcus. Lee/Wang sukses menang dengan skor 21-17.

Hasil ini tetap membuka peluang Marcus/Kevin lolos sebagai juara Grup A bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020. Status itu dipegang The Minions asalkan di laga lain wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty mengalahkan wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

Baca Juga: Unik! Tempat Tidur Kampung Atlet Olimpiade Tokyo 2020 Terbuat dari Kardus

Advertisement

Jika wakil India menang, koleksi poin Marcus/Kevin, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dan jagoan Taiwan sama-sama dua. Hanya saja, Marcus/Kevin unggul secara game difference sehingga berhak lolos sebagai juara grup.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif