Sport
Kamis, 19 Januari 2023 - 01:05 WIB

Ditangani Pelatih Baru dari Belanda, Dewa United Tampil Pede

Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pelatih Dewa United Jan Olde Riekerink. (ANTARA/HO-Dewa United)

Solopos.com, BOGOR—Para pemain Dewa United FC tampil percaya diri (pede) saat mengempaskan Persikabo 1973 dengan skor 2-0 pada pekan ke-19 Liga 1 2022-2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (18/1/2023).

Itu menjadi kemenangan pertama Dewa United di bawah asuhan pelatih asal Belanda Jan Olde Riekerink setelah pada pekan sebelumnya harus puas bermain imbang 1-1 kontra Persis Solo.

Advertisement

Riekerink mengatakan para pemain tampil pede pada pertandingan tersebut meski kini mereka tengah berada di papan bawah klasemen sementara Liga 1 2022-2023.

“Walaupun kami di papan bawah kami percaya diri di laga ini. Saya senang dengan performa tim hari ini,” ujar Riekerink, dikutip dari situs resmi Liga Indonesia Baru, Rabu.

“Sekali lagi bukan saya harus dipuji tapi pemain yang bermain luar biasa. Ini sekali lagi bukan kemenangan 11 anggota tim tapi kemenangan seluruh elemen di Dewa United,” sambungnya.

Advertisement

Meski mampu mengemas hasil positif, Riekerink meminta anak asuhnya untuk tidak berpuas diri dan segera mempersiapkan pertandingan selanjutnya.

Dia yakin skuat Tangsel Warriors memiliki kemampuan untuk semakin baik lagi dan terus berkembang pada laga selanjutnya.

Dewa United akan menghadapi Persita Tangerang pada pekan ke-20 Liga 1 2022-2023 di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (21/1) mendatang.

Advertisement

“Saya harus katakan bahwa kami masih dalam proses berkembang dan saya percaya kami akan lebih baik dari pertandingan ke pertandingan,” pungkasnya.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif