SOLOPOS.COM - Andy Murray dan Novac Djokovic melanjutkan ke babak kedua di Dubai Championships. Ist/dok

Dubai Tennis Championships 2015 telah dimulai. Dua petenis ranking teratas dunia sukses di babak pertama.

Solopos.com, DUBAI — Petenis papan atas dunia, Andy Murray dan Novac Djokovic mengawali kiprahnya di Dubai Tennis Championships 2015 dengan kemenangan.

Promosi Enjoy the Game, Garuda! Australia Bisa Dilewati

Petenis Inggris Raya itu melangkah ke babak kedua seusai menyingkirkan Gilles Mueller. Sementara petenis rangking satu dunia Djokovic lolos setelah mengalahkan Vasek Pospisil.

Dalam pertandingan di Dubai Duty Free Stadium, Selasa (24/2/2015) waktu setempat, Murray butuh waktu satu jam 45 menit untuk menghentikan perlawanan Mueller. Sempat mendapat perlawanan ketat di set kedua, Murray akhirnya menang 6-4, 7-5.

Kemenangan ini, seperti dilansir detiksport, mengantar Murray lolos ke babak kedua. Selanjutnya, petenis yang belum lama ini naik ke peringkat ketiga dunia itu akan menghadapi Joao Sousa yang lolos usai menang 6-1, 6-2 atas James McGee.

Langkah Murray juga diikuti oleh sejumlah petenis unggulan lainnya. Tomas Berdych yang merupakan unggulan keempat lolos ke babak kedua dengan menyingkirkan Jeremy Chardy 7-6(2), 6-4.

Petenis unggulan keenam Feliciano Lopez membukukan kemenangan 6-4, 6-4 atas James Ward untuk melenggang ke babak kedua. Sementara unggulan ketujuh asal Spanyol, Roberto Bautista, melewati babak pertama dengan mengalahkan Dominic Thiem 6-3, 6-2.

Sementara Djokovic yang bertanding di Dubai Duty Free Stadium, Selasa (24/2/2015) waktu setempat mendapat perlawanan alot dari Pospisil. Setelah bertanding selama satu jam 18 menit, Djokovic akhirnya menang 6-4, 6-4.

Ini adalah pertandingan pertama Djokovic setelah menjuarai Australia Terbuka awal bulan ini. Petenis asal Serbia itu tengah dalam upaya memenangi gelar kelimanya di Dubai.

“Saya masih mencari ritme di atas lapangan. Tapi saya berhasil menjaga mental saya tetap tangguh,” kata Djokovic di situs resmi ATP.

Djokovic selanjutnya akan berhadapan dengan Andrey Golubev di babak kedua. (JIBI/SOLOPOS)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya