SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

MILAN—Petinggi AC Milan sepertinya sedang berbunga-bunga. Setelah mendapatkan striker top Mario Balotelli dari Manchester City, klub berjuluk Rossonerri juga mencapai kesepakatan untuk memperpanjang kontrak pemain bintangnya, Stephan El Shaarawy.

Kontrak El Shaarawy di San Siro, markas Milan, bakal berakhir Juli 2017. Meski masa kedaluwarsa kontrak El Shaarawy masih cukup lama, namun pemain yang identik dengan gaya rambut mohawk tersebut sepakat memperpanjang kontraknya hingga 12 bulan berikutnya. Artinya, jika komitmen tersebut dipertahankan hingga akhir, maka pemain berjuluk Fir’aun Kecil bakal berkostum Milan hingga 2018 mendatang.

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

“Dalam beberapa hari lagi saya akan bicara secara formal dengan Milan untuk memperbarui kontrak hingga 2018,” jelas agen El Shaarawy, Roberto La Florio, dilansir Football Italia, Kamis (31/1).

Sangat tidak rugi apabila Milan mempertahankan El Shaarawy di San Siro. Pemain berusia 20 tahun tersebut tampil produktif dengan mencetak 15 gol dalam 22 laga Seri-A bersama Rossonerri musim ini. Maka tidak kaget jika El Sha, sapaan El Shaarawy, bakal menjadi salah satu pemain muda Milan yang gajinya akan dinaikkan.

Sementara itu, Balotelli mendapatkan sambutan hangat dari 1.000 fans Milan ketika sang striker bengal tiba di Bandara Busto Arsizio dan menuju Restoran Da Giannino di Milan, Rabu (30/1) waktu setempat. Balotelli yang sebelumnya dicap Presiden Milan, Silvio Berlusconi, dengan julukan “apel busuk” tersebut telah melengkapi tes medis yang menjadi persyaratan kepindahannya ke San Siro.

“Ini sebuah mimpi yang terwujud dan keinginan mendalam kami,” jelas Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani tentang kedatangan Balotelli.

“Saya jelas tidak perlu lagi memperkenalkan Mario Balotelli kepada Anda,” sambung Galliani dengan senyum mengenai pemain yang sering berbuat ulah tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya