Sport
Jumat, 21 September 2018 - 17:25 WIB

Emery Spesialis Liga Europa, Arsenal Bisa Juara?

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, LONDON</strong> – Arsenal memetik kemenangan pada laga perdana <a href="http://bola.solopos.com/read/20180921/498/941050/hasil-lengkap-liga-europa-jumat-2192018-dini-hari">Liga Europa</a>. The Gunners pun optimistis bisa meraih gelar juara mengingat mereka kini ditangani oleh Unai Emery yang memang dikenal sebagai spesialis Liga Europa.</p><p>Emery mulai menangani <a href="http://bola.solopos.com/read/20180920/498/940919/liga-europa-prediksi-skor-line-up-arsenal-vs-vorskla">Arsenal</a> pada awal musim ini. Dia menggantikan posisi Arsene Wenger yang sudah dua dekade lebih menangani The Gunners. Emery datang dengan segudang prestasi yang diraihnya di Paris Saint Germain.</p><p>Sebelum menangani PSG, Emery juga memiliki prestasi bersama Sevilla. Dia berhasil membawa Klub Spanyol itu memenangi Liga Europa tiga musim beruntun yakni pada 2013/2014, 2014/2015, dan 2015/2016.</p><p>Arsenal pun berharap tuah Emery. Kemenangan pertama pun sudah diraih The Gunners yakni mengalahkan Vorskla dengan skor 4-2 di Stadion Emirates, Jumat (21/9/2018). Pierre-Emerick Aubameyang mencetak dua gol, sementara dua gol Arsenal lainnya dibukukan oleh Mesut Ozil dan Danny Welbeck.</p><p>"Dia [Emery] sudah memenangi kompetisi ini tiga kali dan itu sangat penting bagi kami, bagi Arsenal, karena kami bermain di kompetisi ini untuk jadi juara. Kami tak ingin sekadar berpartisipasi," ujar gelandang Arsenal, Henrikh Mkhitaryan, seperti dilansir situs resmi klub.</p><p>"Ini sangat penting karena jika Anda juara, Anda bisa dapat tiket ke Liga Champions, jadi kami mencoba untuk memenangi setiap pertandingan dan kita lihat saja kami bisa sampai mana," imbuhnya.</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif